Suara.com - Menilik kekuatan tim nasional sepak bola dari Rusia dan Ukraina yang saat ini negaranya tengah memanas akibat konflik.
Dunia tengah dihebohkan dengan serangan militer yang dilancarkan Rusia ke Ukraina. Setelah menempatkan ribuan personel militernya di perbatasan selama beberapa bulan, pada Kamis (24/2/2022), Rusia akhirnya menginvasi Ukraina.
Melihat sejarah, Rusia dan Ukraina dulunya merupakan satu negara di bawah panji Uni Soviet, sebelum akhirnya pecah pada 1991 di mana di tahun tersebut Ukraina memperoleh kemerdekaannya.
Di era 2000 an, konflik Rusia-Ukraina terjadi di tahun 2011 dan 2013 karena kesepakatan politik dan perdagangan, kemudian di tahun 2014 saat Krimea dicaplok Rusia.
Kedua negara sempat akan melakukan perjanjian damai pada 2015. Namun perdamaian di Ukraina hanya sekedar mimpi, karena pada kenyataannya, Rusia tidak ingin hal itu terjadi.
Terlepas dari konflik kedua negara, persaingan Rusia dan Ukraina juga berlanjut di ajang olahraga, khususnya sepak bola.
Jika melihat dari kacamata sepak bola, kira-kira tim nasional mana yang lebih baik? Rusia atau Ukraina?
Ukraina Unggul atas Rusia
Jika melihat dari kacamata sepak bola, Ukraina ternyata jauh lebih unggul dari Rusia. Keunggulan timnas berjuluk Blue-Yellows tersebut terlihat dari ranking FIFA maupun Head to Head.
Baca Juga: Invasi Rusia ke Ukraina Ternyata Berdampak ke Manchester United
Secara ranking FIFA per Februari 2022, Ukraina yang secara wilayah lebih kecil ketimbang Rusia, berada di peringkat ke-27 dengan 1535,08 poin.
Sedangkan Rusia berada di bawahnya dengan jarak tujuh negara lainnya, yakni di peringkat ke-35 dengan 1493,42 poin.
Hanya saja, Rusia boleh membusungkan dada atas Ukraina. Sebab, di koefisien UEFA, negeri Beruang Merah berada di peringkat ke-10 dan Ukraina di peringkat ke-11.
Lalu secara Head to Head, Ukraina juga lebih unggul dari Rusia. Setidaknya, kedua negara itu telah bertemu sebanyak dua kali di lapangan hijau.
Dalam dua pertemuan itu, Rusia belum pernah mengalahkan Ukraina dengan catatan satu kekalahan dan satu kali hasil imbang.
Pertemuan pertamanya terjadi di tahun 1998 pada ajang Kualifikasi Euro 2000 di mana Ukraina unggul 3-2 atas Rusia. Lalu di laga kedua pada tahun 1999, kedua negara harus puas berbagi angka 1-1.
Berita Terkait
-
Apa Kabar Mykhailo Mudryk? Menghilang Gegara Kasus Doping Ternyata Sudah Alih Profesi
-
Timnas Indonesia U-17 Akhiri Fase Grup dengan Kemenangan 2-1 atas Honduras
-
Makin Panas! Skandal Sepak Bola Malaysia, 7 Pemain Ilegal Seret FAM ke Jalur Hukum
-
Football Manager 26 Resmi Meluncur, Pertama Kalinya Ada Liga Sepak Bola Wanita
-
Calvin Verdonk, Penampilan di Lapangan dan Market Value yang Selalu Berkorelasi Positif
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Memaksimalkan Jeda FIFA Match Day, PSIM Yogyakarta Gelar Uji Coba Meratakan Menit Bermain Skuad
-
Alasan Carlos Perreira Jadi Nahkoda Baru Madura United Lanjutkan BRI Super League
-
Ole Gunnar Solskjaer Bongkar Awal Musabab Kehancuran Karier Jadon Sancho di MU
-
Duet Maut di Lini Belakang AC Milan Bikin Fabio Capello Terkesima
-
Kandas! Akui Tak Bisa Bahasa Inggris, Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Liverpool
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
-
Bukan Indonesia, Ternyata Inilah Wakil Asia Terburuk di Piala Dunia U-17 2025
-
Apa yang Bikin Heimir Hallgrimson Layak Menukangi Timnas Indonesia? Ini2Alasannya
-
Roy Keane Ledek Anthony Martial: Main Bagusnya Cuma Setahun Sekali
-
Adu Strategi Real Madrid vs Barcelona Demi Rekrut Bintang Muda Turki