Suara.com - Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra mengatakan bahwa timnya mewaspadai lini serang Persija yang akan dihadapi pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2021/22 di Denpasar, Minggu (6/3/2022).
Dalam konferensi pers virtual jelang pertandingan yang diikuti di Jakarta, Sabtu (5/3/2022), salah satu alasan Teco memerhatikan betul lini gedor Persija adalah karena di sana ada penyerang asal Kroasia, Marko Simic.
"Marko Simic itu pemain bagus. Ketika saya masih melatih Persija, dia sudah ada di sana. Jadi saya mengetahui kualitasnya dan beberapa pemain Persija yang lain," ujar juru taktik asal Brasil itu.
Teco merupakan pelatih yang membawa Persija menjuarai Liga 1 Indonesia 2018. Ketika itu, Marko Simic menjadi penyerang utama Macan Kemayoran.
Bagi Teco, Simic selalu berpotensi membahayakan pertahanan lawan-lawan Persija meski tidak melesakkan gol pada tiga pertandingan terakhirnya di Liga 1 musim ini.
Sebab, sejak bergabung di Persija pada tahun 2018, Simic selalu menjadi pencetak gol terbanyak Macan Kemayoran. Di Liga 1 Indonesia 2018, dia membuat 18 gol, lalu 28 gol musim berikutnya dan untuk sementara melesakkan 14 gol pada musim ini.
"Jadi para pemain kami mesti mengawalnya dengan benar agar Simic tidak membuat gol," tutur Teco.
Namun, Teco mengingatkan kepada skuad Serdadu Tridatu bahwa, sejatinya, semua Persija memiliki kualitas yang mumpuni.
Oleh sebab itu, Bali United tidak boleh lengah apalagi mereka tengah di puncak klasemen sementara dan berpeluang besar menjadi juara musim ini jika mampu tampil konsisten di jalur tiga poin.
Baca Juga: Hasil Liga 1: Bantai Persiraja, Persib Bandung Gusur Arema FC dari Posisi Dua Klasemen
"Kami harus fokus karena membutuhkan kemenangan," kata Teco.
Bali United akan menghadapi Persija pada Minggu (6/3/2022) di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, mulai pukul 20.45 WIB.
Bali United berstatus pemimpin klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 60 poin dari 28 laga. Sementara Persija berada di posisi ketujuh klasemen dengan 38 poin dari 27 pertandingan.
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persik Kediri Malam Ini 20 November 2025
-
Bidikan Kemenangan ke-5 Persija Jakarta, Macan Kemayoran Puji Kekuatan Teknis Persik Kediri
-
Head to Head Persija Jakarta vs Persik Kediri Jelang Bentrok Malam Ini
-
Selamat Datang, Ivar Jenner Gabung Persija Jakarta?
-
Prediksi Line Up Persija Jakarta vs Persik Kediri 20 November 2025, Sama-sama Pinncang Bos!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Dear Erick Thohir! Sejarah Tercipta di Solo, Timnas Indonesia CP Lolos IFCPF World Cup 2026
-
Hadapi Irlandia Utara, Gennaro Gattuso Pesimis Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru: PSSI Fokus SEA Games 2025, Indonesia Makin Ketinggalan
-
Prediksi Inggris Bakal Berada di Grup Neraka Piala Dunia 2026, Haaland Cs Jadi Ancaman
-
Persib Bandung vs Dewa United, Jan Olde Riekerink Pede Targetkan Kemenangan
-
Zico Angkat Suara Soal Klaim Cristiano Ronaldo sebagai Pemain Paling Komplet Sejagat
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
3 Penilaian PSSI Anggap Nova Arianto Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Kebijakan Nyeleneh Trump Bisa Gagalkan Haiti dan Iran Main di Piala Dunia 2026?