Suara.com - Pelatih Manchester United Ralf Rangnick meminta timnya untuk mewaspadai Tottenham Hotspur ketika kedua tim bertemu pada pekan ke-29 Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Sabtu (12/3/2022) malam waktu setempat.
Dikutip Antara dari situs resmi klub, Sabtu, Rangnick mengatakan Tottenham bermain dengan tiga bek yang kompak serta merupakan tim dengan transisi yang baik.
Rangnick menilai hal itu harus mereka waspadai dan timnya tidak boleh memberikan kesempatan kepada Tottenham melakukan transisi.
"(Mereka bermain) dengan tiga bek dan itu adalah bentuk yang sangat kompak. Mereka mungkin satu di antara tim dengan transisi terbaik dengan Son Heung-min dan Harry Kane," ujar Rangnick.
"Ini adalah yang harus kami waspadai dan persiapkan untuk, tidak memberikan mereka momen transisi. Tapi di waktu yang sama mereka kalah dari tim seperti Middlesbrough, Wolves dan Burnley," sambungnya.
Pelatih asal Jerman itu lanjut mengatakan, bahwa Manchester United bisa bermain di level terbaik, bukan tidak mungkin mereka mampu mengalahkan Tottenham Hotspur.
Rangnick memandang keberhasilan Middlesbrough, Wolves dan Burnley mengalahkan Tottenham Hotspur harus mampu ditiru oleh Manchester United, terlebih mereka akan bermain di hadapan publik Old Trafford.
"Jika kami bermain di level terbaik, bukan tidak mungkin untuk mengalahkan mereka. Dalam segala hal jika Middlesbrough, Burnley dan Wolverhampton dapat mengalahkan mereka, kami juga dapat mengalahkan mereka di stadion kami sendiri dan inilah yang harus kami lakukan, ini adalah tugas kami besok," ujar Rangnick.
Manchester United dipastikan akan membidik tiga poin ketika menghadapi Tottenham Hotspur agar bisa kembali ke posisi empat besar klasemen sementara Liga Inggris.
Baca Juga: Prediksi Manchester United vs Tottenham di Liga Inggris, 13 Maret 2022
Saat ini, Manchester United berada di peringkat kelima dengan raihan 47 poin dari 28 laga, hanya berselisih dua poin dari Tottenham yang menduduki posisi tujuh, namun masih memiliki dua pertandingan di tangan.
Berita Terkait
-
Arab Saudi Iming-imingi Bruno Fernandes Gaji Rp13 Miliar, Ruben Amorim Pasrah
-
7 Fakta Kemenangan Manchester United atas Sunderland: 11 Tahun Tanpa Kekalahan
-
Pascal Struijk Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp312 M Dibidik Tottenham
-
MU Masih Terpuruk, Ruben Amorim Bantah Masalah Strategi
-
Eks Pemain Manchester United Pakai ChatGPT untuk Negosiasi Kontrak, Hemat Biaya Agen
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Ambisi Bintang Persib: Marc Klok Ingin Ukir Sejarah Bersama Timnas Indonesia
-
Rekan Sandy Walsh Bongkar Keruwetan Transfer di FC Twente, Singgung Nasib Mees Hilgers
-
Arab Saudi Iming-imingi Bruno Fernandes Gaji Rp13 Miliar, Ruben Amorim Pasrah
-
Dipanggil Gattuso ke Timnas Italia, Allegri Kaget Matteo Gabbia Sebagus Itu
-
Dapat Kartu Merah Saat Lawan PSV, Pemain Keturunan Indonesia Merengek: Wasit Gak Adil
-
Arab Saudi Diharamkan Imbang Apalagi Kalah Lawan Timnas Indonesia
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Pundit Arab Ingatkan Herve Renard: Timnas Indonesia Tak Bisa Lagi Diremehkan!
-
Trik Gila Herve Renard! Kiper Saudi Ditempa Bola Lonjong Hadapi Timnas Indonesia
-
Dicoret Patrick Kluivert, Asnawi Mangkualam Mengamuk di Thailand