Suara.com - Memiliki nama besar nyatanya tak mampu menyelamatkan Lionel Messi dari hujan kritik. Setelah dicemooh fans timnya sendiri, Paris Saint-Germain (PSG), dia dikabarkan ditolak oleh penggemar Barcelona.
Lionel Messi kembali menjadi sorotan saat PSG menghancurkan Bordeaux 3-0 dalam lanjutan Ligue 1 Prancis pada Minggu (13/3/2022) malam WIB.
Sorotan ditujukan kepada Lionel Messi bukan karena kehebatannya di lapangan, melainkan sebaliknya. Fans PSG mencemooh La Pulga di stadion Parc des Princes, Paris.
Jurnalis Sky Sport Italia, Fabrizio Romano melaporkan bahwa fans PSG menyoraki Lionel Messi akibat penampilan buruknya di Liga Champions.
Sebelum laga ini, PSG tersingkir di babak 16 besar Liga Champions (UCL) setelah kalah agregat 2-3 dari Real Madrid.
Pada leg kedua di Santiago Bernabeu, PSG kalah 1-3 kendati sempat unggul lebih dulu dan Lionel Messi tidak bisa berbuat banyak dalam laga itu.
Terkini, Lionel Messi yang dilaporkan jurnalis Spanyol, Gerard Romero berencana kembali ke Barcelona, mendapatkan penolakan dari fans tim Catalan.
Hal itu dilaporkan Barca Universal via El Chiringuito. Dalam laporannya, kanal televisi itu melakukan survei kepada fans Barcelona di luar Camp Nou. Banyak dari mereka yang menolak kembalinya Messi.
"Menurut survei yang dilakukan El Chiringuito dengan fans di luar Camp Nou, mereka tidak ingin Messi kembali ke Barcelona," tulis Barca Universal di Twitter, Senin (14/3/2022).
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol Usai Barcelona Libas Osasuna 4-0
Sejak bergabung dengan Paris Saint-Germain, catatan individu Lionel Messi memang tak istimewa. Dia baru mencetak tujuh gol dan 11 assist dalam 26 laga bersama Les Parisiens.
Sementara Barcelona pasca ditinggalkan Messi mulai menemukan kembali performanya. Dalam 15 laga terakhir di Liga Spanyol, tim yang kini diasuh Xavi Hernandez meraih 10 kemenangan, empat imbang dan cuma sekali kalah.
Terbaru, Barcelona berhasil meluamt Osasuna dengan skor telak 4-0 dalam lanjutan Liga Spanyol di Camp Nou, Senin (14/3/2022) dini hari WIB.
Tag
Berita Terkait
-
Makin Moncer di Tangan Xavi Hernandez, Warganet Sesumbar Barcelona Tak Butuh Lionel Messi
-
Barcelona Indikasikan Mundur Teratur dalam Perburuan Erling Haaland
-
5 Hits Bola: Lionel Messi Disoraki Penonton, PSG Kalahkan Bordeaux 3-0
-
Lionel Messi dan Neymar Dicemooh Suporter PSG, Pochettino Sedih dan Kecewa
-
Neymar dan Messi Jadi Bahan Olok-olok Suporter PSG, Mauricio Pochettino Sedih
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun
-
Gianluigi Buffon Anggap Luciano Spalletti Datang Terlambat