Suara.com - Bali United kian dekat dengan gelar juara BRI Liga 1 2021/2022 setelah mengalahkan sesama tim papan atas, Arema FC dalam laga pekan ke-31, Selasa (15/3/2022).
Dalam pertandingan di Stadion Ngurah Rai, Bali, Selasa (15/3/2022) malam WIB itu, Bali United sukses membawa pulang tiga poin usai membungkam Arema FC dengan skor tipis 2-1.
Tambahan tiga poin membuat Bali United semakin dekat dengan gelar juara. Serdadu Tridatu kini mengoleksi 69 poin dari 31 laga, ungguk tiga poin dari Persib Bandung di tempat kedua.
Meski unggul, Bali United masih memungkinkan untuk terdepak dari puncak klasemen mengingat musim masih menyisakan tiga pertandingan lagi.
Sementara bagi Arema F, kekalahan ini membuat mereka semakin sulit bersaing menjadi juara. Kini, Singo Edan ada di posisi lima dengan 58 poin.
Duel Bali United vs Arema FC sudah berlangsung sengit sejak awal laga. Bali United yang membutuhkan poin untuk terus menjaga asa juara, kebobolan lebih dulu oleh penalti Carlos Fortes pada menit ke-33.
Arema FC mendapat hadiah penalti setelah John Alfarizi dilanggar pemain Bali United di kotak terlarang. Carlos Fortes selaku eksekutor berhasil melaksanakan tugasnya.
Bola dikirim ke sisi kanan gawang yang terbukti tak mampu dihalau kiper Bali United Nadeo Argawinata. Arema FC pun unggul 1-0.
Ketinggalan satu gol membuat Bali United semakin meningkatkan serangan. Ilija Spasojevic terus memberikan tekanan kepada barisan pertahanan Singo Edan.
Baca Juga: LIB Undang Presiden Jokowi Hadiri Penyerahan Trofi BRI Liga 1
Pada menit ke-42, Bali United bisa menyamakan kedudukan. Ilija Spasojevic menendang bola mendatar ke depan gawang Arema FC.
Sepakan Spasojevic kemudian membentur kaki Dendi Santoso yang akhirnya masuk ke gawang sendiri. Gol bunuh diri pada menit 42 itu mengubah skor menjadi 1-1.
Di babak kedua Bali United dan Arema FC terus saling jual beli serangan. Kedua kesebelasan masih terus berusaha mencetak gol ke gawang lawan masing-masing.
Kedua tim juga banyak mendapatkan peluang di babak ini. Akan tetapi penjaga gawang Bali United dan Arema FC bermain sangat bagus mematahkan peluang-peluang berbahaya.
Bali United akhirnya comeback di menit-menit akhir pertandingan setelah Fabiano Beltrame melakukan pelanggaran di kotak penalti. Alhasil, Brwa Nouri yang menjadi algojo membuat skor menjadi 2-1.
Tidak ada gol lagi yang tercipta hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan. Bali United menang 2-1 dan semakin dekat dengan juara.
Berita Terkait
-
Hasil Sidang Komdis PSSI 10 Maret: Persik Kediri, PSS Sleman dan PSM Makassar Didenda Puluhan Juta
-
Wacana Liga 1 2022/2022 Tambah Peserta Jadi 22 Klub dan Nostalgia Format Dua Wilayah
-
Hasil Liga 1: Jonathan Bustos Brace, Borneo FC Bungkam Persiraja 2-1
-
Link Live Streaming Bali United vs Arema FC, Big Match BRI Liga 1 Sedang Berlangsung
-
LIB Undang Presiden Jokowi Hadiri Penyerahan Trofi BRI Liga 1
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Gaji Timur Kapadze Jauh di Bawah Patrick Kluivert dan STY
-
Kapten Timnas Indonesia U-17 Minta Maaf Usai Gagal Lolos Piala Dunia U-17 Qatar
-
Anak Patrick Kluivert Dirumorkan Khianati Belanda, Bela Spanyol
-
Kronologis Andres Iniesta Dituding Tipu Banyak Penguasaha, Kerugian Capai Rp10 M
-
Ronaldo Umumkan Pensiun Internasional, Piala Dunia 2026 Jadi Akhir Karier Megabintang di Timnas
-
Pelatih Thailand Waspadai Ancaman Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025
-
Media Vietnam Salut dengan Prestasi Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 akan Jadi Turnamen Besar Terakhir Cristiano Ronaldo
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Turun Kasta, Ditawari Pekerjaan Baru Ini
-
Performa Gila di Coventry Bikin Frank Lampard Dianggap Layak Latih Timnas Inggris