Suara.com - Bek sayap kanan Real Betis, Hector Bellerin, menyampaikan kritik lantangnya kepada FIFA, UEFA, dan berbagai stakeholder sepak bola di dunia yang hanya fokus menyoroti konflik Rusia-Ukraina saja.
Menurut Hector Bellerin, FIFA dan UEFA malah memilih bungkam dengan konflik lainnya seperti, misalnya, pendudukan Israel atas Palestina.
“Sangat sulit untuk melihat bahwa kami lebih tertarik pada perang ini (Rusia-Ukraina) daripada yang lain,” kata Hector Bellerin dikutip dari Marca.
“Saya tidak tahu apakah itu karena (orang Ukraina) lebih mirip kita atau karena konflik dapat mempengaruhi kita secara langsung, baik secara ekonomi maupun membludaknya pengungsi,” lanjutnya.
Menurut Bellerin, hal ini merupakan sikap rasisme karena FIFA dan UEFA seolah-olah tutup mata dan mengabaikan konflik-konflik lainnya yang terjadi di dunia.
Hal ini juga menjadi cerminan bahwa mereka kurang empati atas hilangnya sejumlah nyawa karena konflik tersebut.
“Perang Palestina telah sepenuhnya dibungkam, tidak ada yang membicarakannya. Yaman, Irak, sekarang Rusia, tidak bisa bermain di Piala Dunia adalah sesuatu yang telah dihadapi negara lain selama bertahun-tahun,” ujarnya.
Profil Hector Bellerin
Pemain dengan nama lengkap Hector Bellerin Moruno ini merupakan pesepak bola kelahiran Barcelona, Spanyol, pada 19 Maret 1995.
Baca Juga: Di Tengah Sanksi Internasional, Rusia Berminat Jadi Tuan Rumah Euro 2028
Karier sepak bola Bellerin bermula bersama akademi Barcelona pada tahun 2003 saat usianya baru menginjak kurang lebih delapan tahun.
Setelah delapan tahun menimba ilmu bersama Barcelona, dia sempat pindah ke akademi Arsenal pada tahun 2011 ketika usianya 15 tahun.
Setelah empat tahun, Bellerin mendapatkan kontrak jangka panjang dari Arsenal pada 21 November 2016. Dengan kontrak ini, dia terikat dengan Arsenal hingga tahun 2022.
Debutnya di ajang profesional tercipta ketika Arsenal bertandang ke markas West Brom pada September 2013 dalam ajang Piala Liga.
Meskipun demikian, Bellerin harus menjalani masa peminjaman terlebih dahulu setelah dipromosikan oleh Arsenal.
Klub pertama yang disinggahinya adalah Watford. Ketika itu, ia dipinjam dalam durasi dua bulan dan mencatatkan debut ketika menghadapi Yeovil Town.
Tag
Berita Terkait
-
Indonesia Kehilangan Sosok Wasit Legendaris Kosasih Kartadiredja
-
Mengenang Kosasih Kartadiredja, Wasit Legendaris Berlisensi FIFA yang Pernah Tolak Suap 10 Ribu USD
-
Kabar Duka! Wasit FIFA Pertama Indonesia, Kosasih Kartadiredja Meninggal Dunia
-
Sepak Bola Indonesia Berduka! Wasit FIFA Pertama Asal Sukabumi, Kosasih Kartadiredja Tutup Usia
-
Hector Bellerin Kritik FIFA hingga UEFA karena Fokus Konflik Rusia-Ukraina tapi Tutup Mata Soal Palestina
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Bedah Taktik Brilian Luciano Spalletti di Laga Debut yang Berbuah Manis
-
Juventus Taklukkan Cremonese 2-1, Emil Audero Lakukan 3 Penyelamatan Penting
-
Jadi Kunci Kemenangan Chelsea, Moises Caicedo Disamakan dengan Peraih Ballon d'Or
-
Johnny Jansen: Kartu Merah Mirza Mustafic Penyebab Bali United Kalah
-
Sean Dyche Murka! Tuding Gol Manchester United Tidak Sah
-
Mohamed Salah Catat Gol ke-250 Manfaatkan Blunder Kiper Incaran Man United
-
Andai Sosok Ini Cabut dari Juventus, Emil Audero Sudah Pasti Jadi Andalan Spalletti
-
Chelsea Bungkam Tottenham, Jamie Carragher Sebut Caicedo Monster di Lini Tengah
-
Gawang Emil Audero Dirobek Dua Kali oleh Pemain Juventus, Pelatih Cremonese Malah Bangga
-
Chelsea Tekuk Tottenham! 5 Fakta Kemenangan The Blues di Derby London