Suara.com - Persipura Jayapura harus rela turun kasta ke Liga 2 musim depan. Itu setelah poin yang dikumpulkan Persipura selama satu musim tidak cukup untuk bertahan di Liga 1.
Padahal, Mutiara Hitam --julukan Persipura-- sukses mengalahkan Persita Tangerang, 3-0 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Kamis (31/3/2022).
Kemenangan itu membuat Persipura mengumpulkan 36 poin. Jumlah itu sama dengan Barito Putera, tapi Persipura kalah head to head.
Persipura mungkin saja tidak degradasi andai tidak kehilangan tiga poin secara cuma-cuma. Itu menyusul jatuhnya sanksi Komdis PSSI usai Persipura tidak menghadiri laga kontra Madura United pada Februari lalu.
Bahkan, Angel Alfredo Vera selaku pelatih masih menyesali sanksi pemangkasan 3 poin dari Komite Disiplin PSSI. Namun, ia tak bisa berbuat banyak karena sudah terjadi.
"Kalau saja tiga poin itu masih ada, tentu kami bisa selamat. Tidak terdegradasi," kata Alfredo Vera usai pertandingan.
Tak cuma pemangkasan 3 poin, sanksi bagi Persipura juga terhitung berat. Mereka dinyatakan kalah 0-3 melawan Madura United, plus denda senilai Rp250 juta.
"Tapi itu sudah terjadi. Kalau pun saya bicara, tidak tahu (tiga) poin (yang dipangkas karena sanksi) itu bisa kembali atau tidak," imbuh Alfredo Vera.
Jika tidak mendapat sanksi itu, Persipura terhitung berhak menduduki urutan 12 atau 13 klasemen dengan 39 poin. Sama dengan yang dikumpulkan Persita Tangerang maupun PSS Sleman saat ini.
Baca Juga: Sedih Persipura Turun Kasta, I Putu Gede: Liga 1 Kehilangan Salah Satu Tim Terbaik
Adapun Persipura turun kasa bersama dua tim yang sudah lebih dahulu dipastikan degradasi yaitu Persela Lamongan dan Persiraja Banda Aceh.
Berita Terkait
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Bulgaria Ternyata Eks Persipura dan Asisten Skuad Garuda
-
Carlos Perreira Fokus Benahi Skuad Madura United Jelang Laga Tandang Melawan Persija di JIS
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Bersaing dengan 3 Nama, Eks Pemain Persipura Disebut Jadi Kandidat Kuat Asisten Pelatih John Herdman
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Justin Hubner Bocorkan Rencana Pernikahan dengan Jennifer Coppen: Musim Panas Nanti di Bali
-
Siapa Aleksandar Kirilov Dimitrov? Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tantang John Herdman
-
Walid Regragui Bangga Maroko ke Final Piala Afrika 2025, Apresiasi Dukungan Suporter
-
Persib Bandung Minim Kebobolan, Bojan Hodak: Pertahanan Berjalan dengan Baik
-
Adu Mahal Harga Pasar Timnas Indonesia vs Bulgaria yang Bakal Bentrok di FIFA Series 2026
-
Sadio Mane Ungkap Kunci Keberhasilan Senegal Melaju ke Final Piala Afrika 2025
-
Direkrut Persik Kediri, Begini Statistik Eks Arsenal dan Barcelona Jon Toral
-
Bisa Bikin John Herdman Full Senyum, Begini Statistik Emil Audero di Setengah Musim Serie A Italia
-
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2026: Penentuan Timnas Indonesia di Grup Neraka
-
Serie A 2025/2026 Sudah Setengah Musim, Begini Statistik Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes