Suara.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan percaya diri timnas Indonesia U-23 akan menjuarai SEA Games 2022 mengingat skuad Garuda kini diisi komposisi pemain yang cukup dahsyat.
Pelatih timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong telah memanggil 29 nama untuk mengikuti pemusatan latihan nasional (pelatnas) untuk SEA Games 2022. Mereka termasuk empat pemain senior yakni Marc Klok, Fachruddin Aryanto, Ricky Kambuaya, dan Irfan Jaya.
Di luar itu, Shin Tae-yong juga memanggil para pemain yang berkiprah di luar negeri seperti Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, Pratama Arhan, dan Saddil Ramdani.
Sebelum tampil di SEA Games 2022, timnas Indonesia U-23 juga akan menjalani training camp (TC) di luar negeri, tepatnya Korea Selatan mulai 9 April mendatang.
Situasi itu membuat PSSI optimis timnas Indonesia bisa meraih prestasi tertinggi dengan merengkuh medali emas di SEA Games 2022.
"Kami berharap dengan persiapan yang baik, Timnas Indonesia dapat meraih juara SEA Games 2022. Dengan materi pemain yang dipanggil ini serta selalu bekerja keras, disiplin dan fokus, PSSI yakin hal tersebut akan tercapai," kata Iriawan dalam rilis PSSI.
"Kami terus mendukung program pelatih Shin Tae-yong demi raihan prestasi timnas Indonesia. Tentunya selama di Korea Selatan mereka akan menjalani sejumlah laga uji coba," tambahnya.
SEA Games 2022 atau yang bernama resmi SEA Games 2021 akan berlangsung di Hanoi, Vietnam pada pada 12-23 Mei mendatang. Khusus cabor sepakbola putra akan dimulai lebih dahulu yakni 6 Mei 2022.
Nantinya, Marc Klok dan kawan-kawan akan langsung bertolak ke Vietnam setelah TC di Korea Selatan selesai.
Baca Juga: Persiapan SEA Games Hanoi, Timnas Dayung Indonesia TC Sebulan di Belanda
Tag
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong: Vietnam Calon Kuat Juara SEA Games 2021
-
Faktor Ini Bikin Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia U-19 Alami Peningkatan Performa
-
Ganjar Disambut Spanduk Desa Wadas Saat Isi Ceramah Tarawih UGM, Shin Tae-yong Semringah
-
Angkat Besi Indonesia Masuk "Kandang Macan" di SEA Games 2021, Waspadai Thailand dan Vietnam
-
Lifter Eko Yuli Kembali Bela Indonesia di SEA Games 2021
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Dahaga Gol di Ajax, Pemain Keturunan 15 Tahun Ini Punya Kakek Asal Sorong Papua
-
Detik-detik Thom Haye Cetak Gol dari Setengah Lapangan
-
Ngeri! Detik-detik Pemain Jepang Patahkan Kaki Bintang Ghana di Laga Uji Coba
-
Mengerucut! Ini Dia Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Hampir 'Here We Go'
-
Karma? Paksa Tinggalkan Newcastle, Alexander Isak Curhat Masa Suram di Liverpool
-
Mauro Zijlstra Blak-blakan, Sebut Timnas U-22 Racikan Indra Sjafri Berantakan
-
Thom Haye Bongkar Sisi Lain Bojan Hodak di Balik Layar Persib Bandung
-
Persija Jakarta Mau Jual Rizky Ridho?
-
Pernah Dilirik Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Pensiun di Usia 19 Tahun
-
Timur Kapadze atau Heimir Hallgrimsson? PSSI: Kami Sudah Kantongi Nama