Suara.com - Timnas Futsal Indonesia mewaspadai agresivitas Myanmar menjelang pertemuan kedua tim pada babak semifinal Piala AFF Futsal 2022 di Bangkok, Jumat (8/4).
“Myanmar mempunyai agresivitas yang baik terutama dalam bertahan. Para pemain mereka tidak mau kalah dalam duel,” ujar asisten pelatih timnas futsal Indonesia Sayan Karmadi kepada Antara, ketika dihubungi dari Jakarta, Kamis.
Menurut juru taktik yang membawa klub Black Steel Manokwari Papua juara Liga Profesional Futsal Indonesia (PFL) tahun 2016 itu, kualitas Myanmar sebagai sebuah tim terus berkembang.
Hal itu dibuktikan dengan keluarnya mereka sebagai juara Grup B, meski di sana ada skuad tangguh yaitu Vietnam dan Australia. Prestasi tersebut, Sayan melanjutkan, adalah sebuah kejutan.
“Para pemain Myanmar kali ini berbeda, lebih baik kualitasnya dibandingkan saat kami bertemu terakhir kali,” tutur dia.
Meski demikian, Sayan memastikan anak-anak asuhnya siap untuk bertanding dan menaklukkan lawan. Motivasi mereka berlipat karena kemenangan akan membawa Indonesia lolos ke Piala AFC Futsal2022 di Kuwait.
“Pertandingan besok memang tidak mudah karena semua tim di semifinal mempunyai sesuatu yang harus diwaspadai. Namun, kami siap,” kata Sayan.
Timnas Futsal Indonesia melaju ke semifinal Piala AFF Futsal sebagai peringkat kedua Grup A. Pemimpin grup ini adalah Thailand.
Sementara Myanmar berstatus juara Grup B, di mana mereka menahan imbang Vietnam 1-1 dan mengalahkan Australia 6-1.
Baca Juga: Hadapi Timnas Futsal Indonesia, Pelatih Myanmar Ngaku akan Terapkan Strategi Bertahan
Pertandingan semifinal Piala AFF Futsal 2022 Myanmar melawan Indonesia digelar di Stadion Indoor Hua Mark, Bangkok, Thailand, Jumat (8/4), mulai pukul 14.30 WIB.
Laga empat besar lainnya mempertemukan Thailand dan Vietnam yang berlaga mulai pukul 17.00 WIB pada hari dan tempat yang sama. [Antara]
Berita Terkait
-
Antusiasme Suporter Ciptakan Rekor Saat Timnas Futsal Indonesia Melawan Australia
-
Pelatih Futsal Australia: Timnas Indonesia Seperti Brasil yang Tertidur
-
Hector Souto: Timnas Futsal Indonesia Antusias Tantang Australia
-
Media Vietnam Soroti Keberhasilan Timnas Futsal Indonesia Juara di China
-
Tak Hanya Juara, Timnas Futsal Indonesia Borong 4 Penghargaan di CFA International Tournament
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Dua Fakta di Balik Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Alasan Nova Arianto Tetap Bangga Timnas Indonesia U-17 Dihabisi Zambia di Laga Perdana Piala Dunia
-
Apa yang Bikin Timnas Indonesia U-17 Kalah dari Zambia di Piala Dunia U-17 2025?
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen dan Arsenal Kokoh di Dua Teratas
-
Alexis Mac Allister Memukau, Liverpool Berikan Kekalahan Perdana untuk Real Madrid
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Hajar Slavia Praha Tiga Gol dan Clean Sheet Lagi
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC