Suara.com - Youtuber kondang, Atta Halilintar turut menyoroti polemik timnas futsal Indonesia yang sempat dikabarkan tak akan diberangkatkan pemerintah ke SEA Games 2021.
Menurut lelaki yang juga menjabat sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) Federasi Futsal Indonesia (FFI) ini, Adriansyah Runtoboy dan kawan-kawan layak untuk diberi kesempatan menunjukkan kualitasnya di SEA Games 2022.
Menurut Atta Halilintar, tak ada alasan pemerintah tidak memberangkatkan timnas futsal Indonesia yang diketahui baru saja menjadi runner-up Piala AFF Futsal 2022.
"Karena semua kalau kita cinta sama Indonesia, kalau mau prestasi harusnya beri peluang. Apalagi terbukti kita final di Piala AFF 2022 dan masuk ke Piala Asia," kata Atta Halilintar saat ditemui di Kawasan Condet, Jakarta, Selasa (12/4/2022).
Setelah sempat menuai kontroversi, kabar terbaru menyebut Kemenpora siap memberangkatkan Timnas Futsal Indonesia ke SEA Games 2021. Deputi IV Kemenpora, Chandra Bhakti mengonfirmasi hal itu di sela-sela jumpa pers FIBA World Cup 2023, Selasa (12/4/2022).
"Untuk tim putra tidak ada masalah dan siap untuk kami berangkatkan. Tapi federasinya memaksa akan mengirimkan tim putri yang berdasarkan catatan kami jauh untuk bisa memenuhi prestasi," kata Chandra Bhakti.
"Sementara catatan kami (yang bisa meraih medali) tim putra. Kami objektif dan berdasarkan data."
"Keberangkatan tim futsal putra sudah diputuskan sejak tanggal 31 Maret," sambungnya.
Kendati sudah mendapatkan lampu hijau untuk berangkat ke SEA Games 2021, Atta Halilintar akan memastikan keikutsertaan timnas futsal di ajang multievent dua tahunan itu dengan berbicara kepada Sekjen FFI, Edy Prasetyo.
Baca Juga: Jelang FIBA World Cup 2023, Menpora: Pemerintah Sangat Serius dan Berjalan Sesuai Progres
"Nanti saya akan memastikan lagi dengan pak Sekjen FFI, karena tadi dia katanya mau bertemu dengan pak menpora (Zainudin Amali)," beber Atta.
Timnas Futsa Indonesia mendapat banyak pujian setelah berhasil mencapai final Piala AFF Futsal 2022 dan dipastikan lolos ke Piala Asia Futsal tahun ini.
Sayangnya, skuad Merah Putih harus puas menjadi runner-up Piala AFF 2022 usai kalah dari Thailand lewat adu penalti dalam laga final di Huamark Indoor Stadium, Bangkok, Minggu (10/4/20220).
Mereka kalah adu penalti dengan skor 3-5 di babak adu penalti setelah bermain imbang 2-2 di waktu normal dan perpanjangan waktu.
Tag
Berita Terkait
-
Dari Balik Bui, Putra Siregar Bagi-bagi Vespa ke Timnas Futsal Indonesia
-
Runner-up Piala AFF Futsal 2022, Pemain Timnas Indonesia Dihadiahi Vespa Matic
-
Sempat Simpang Siur, Kemenpora Pastikan Berangkatkan Timnas Futsal Indonesia di SEA Games 2021 Vietnam
-
Kemenpora Siap Berangkatkan Timnas Futsal Indonesia ke SEA Games Vietnam
-
Keputusan Tim Review untuk Keberangkatan Tim SEA Games Hanoi 2021 Dinilai Obyektif dan Tak Ada Intervensi
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
Terkini
-
Jelang Lawan Arab Saudi, Tiga Bek Diaspora Timnas Indonesia Cetak Momen Gila
-
Adu Tembok Pertahanan Timnas Indonesia, Arab Saudi, dan Irak, Siapa Lebih Kuat?
-
1 Detik Lawan Arab Saudi, Timnas Indonesia Cetak Rekor Mencengangkan!
-
Skandal Naturalisasi Malaysia Masuki Babak Baru, Mendagri dan Menpora Terlibat?
-
FAM Melawan! Sebut FIFA Asal Tuduh, Pakai Hukum Ini sebagai Dalil
-
Berapa Skor Timnas Indonesia Vs Arab Saudi? Ini Prediksinya!
-
3 Pemain Timnas Indonesia Catatkan Clean Sheet Jelang Lawan Arab Saudi
-
Persib Latihan Lagi! Tapi Bojan Hodak Bikin Keputusan Tak Terduga Soal Uji Coba
-
Dua Menit Paling Rentan Arab Saudi, Timnas Indonesia Wajib Menyerang
-
Nilai Pasar Timnas Indonesia Meroket Tajam! Lebih Mahal dari Irak, Setara Arab