Suara.com - Bintang Liverpool, Mohamed Salah, menyampaikan klarifikasi terkait pernyataannya yang tampak menganggap remeh Manchester United ketika dihajar telak oleh The Reds.
Liverpool berhasil menang 4-0 ketika menghadapi Manchester United di Anfield dalam lanjutan Liga Inggris Rabu (20/4/2022) dini hari WIB. Empat gol tersebut dicetak oleh Luis Diaz, Sadio Mane, dan brace Mohamed Salah.
Pasca-laga, Mohamed Salah yang diwawancara kemudian mengatakan bahwa pertandingan melawan Manchester United terasa muda. Banyak pihak beranggapan bahwa pemain asal Mesir meremehkan Setan Merah.
"Mereka membuat kita lebih muda di tengah dan belakang. Mereka selalu memberi kita bola dalam situasi seperti satu lawan satu Kamu hanya pergi ke pertandingan dan ingin mencetak gol," ucap Salah.
Nah, ternyata maksud dari pernyataan winger berusia 29 tahun itu bukan pemain Manchester United yang memberikan kemudahan baginya. Akan tetapi, rekan setimnya yang membuatnya mudah ketika menghadapi anak asuh Ralf Rangnick.
"Maksud saya adalah gelandang kami dan pertahanan kami membuat sangat mudah bagi kami. Saya tidak bicara tentang pemain Manchester United yang saya hormati." tulis Salah mengutip dari akun Twitternya.
Terlepas dari itu, Mo Salah saat ini menjadi top skor sementara di Liga Inggris musim ini. Mantan pemain Chelsea itu sudah mencetak 22 gol dalam 30 pertandingan.
Liverpool sendiri kini berada di peringkat dua klasemen. The Reds kembali digeser oleh Manchester City dari puncak klasemen setelah mengalahkan Brighton.
Sedangkan Manchester United semakin tipis peluangnya untuk lolos ke zona Liga Champions. Cristiano Ronaldo dkk ada di urutan ke-6 usai digeser oleh Arsenal.
Baca Juga: Hari Kelima TC, Pemain Timnas Indonesia U-16 Lakukan InBody Test
Berita Terkait
-
Mohamed Salah Kaget Gampang Banget Lawan Manchester United, Soroti Lini Belakang dan Tengah
-
4 Pemain Muslim yang Berpuasa di Laga Liverpool vs Manchester United
-
Alexander-Arnold: Mohamed Salah Adalah Korban Kesuksesannya Sendiri
-
4 Penyerang di Semifinal Liga Champions yang Berpotensi Geser Lewandowski Jadi Top Skor
-
Mohamed Salah Kesal Terus Ditanyai Soal Masa Depannya di Liverpool
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
Terkini
-
Media Thailand Ungkit Skandal yang Libatkan Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Emil Audero Main Penuh, Cremonese Raih Hasil Imbang 2-2 Lawan Cagliari
-
Pesan Orang Nomor 1 The Jakmania untuk Skuad Persija Jelang Laga Panas Kontra Persib Bandung
-
Exco PSSI Komentari Isu Ricardo Salampessy sampai Eks Como Jadi Asisten John Herdman
-
Marc Klok Beberkan Kondisi Persib Bandung Jelang Lawan Persija Jakarta
-
Bersaing dengan 3 Nama, Eks Pemain Persipura Disebut Jadi Kandidat Kuat Asisten Pelatih John Herdman
-
Pratama Arhan Bakal Satu Tim dengan Anak Legenda Barcelona dan Brasil
-
Rekam Jejak Pelatih Asal Inggris di Asia Tenggara, John Herdman akan Sukses di Timnas Indonesia?
-
Inter Milan Gigit Jari, Deco Pastikan Joao Cancelo Segera Kembali ke Barcelona
-
Bojan Hodak Buka Suara Mengenai Peluang Persib Bandung Datangkan Lagi Pemain Naturalisasi