Suara.com - Jersey Timnas Argentina yang dipakai oleh mendiang Diego Maradona pada peristiwa bersejarah yang terjadi di ajang Piala Dunia 1986 akan dilelang.
Jersey yang dikenakan Diego Maradona pada pertandingan perempatfinal antara Argentina melawan Inggris di Piala Dunia 1986 itu memang peristiwa historis.
Pada pertandingan itu, Diego Maradona mencetak gol yang termasyhur hingga menjadi sejarah dunia, yakni gol yang dikenal sebagai ‘Tangan Tuhan’.
Sebab, pada pertandingan itu, Maradona sukses mencetak gol ke gawang Inggris dengan meninju bola secara diam-diam ke gawang lawan.
Itulah yang menjadi nilai historis dari jersey tersebut. Pasalnya, gol ‘Tangan Tuhan’ itu memang melambungkan nama Maradona hingga jadi legenda sepak bola dunia.
Apalagi, Maradona juga sukses mengangkat trofi juara Piala Dunia 1986 setelah Argentina menumbangkan Jerman Barat di partai final.
Dalam partai puncak Piala Dunia 1986 yang berlangsung di Stadion Azteca, Mexico City itu, Argentina sukses menang dengan skor 3-2.
Ini menjadi gelar juara Piala Dunia terakhir yang diraih oleh Argentina. Sebab, sampai saat ini prestasi serupa masih belum berhasil diulangi.
Sebelumnya, jersey legendaris milik Diego Maradona itu sudah dipajang untuk difoto di rumah lelang Sotheby’s, London, Inggris, Rabu (20/4/2022).
Dari informasi yang dikutip dari AP, lelang jersey bersejarah itu akan berlangsung mulai 20 April hingga 4 Mei 2022 mendatang.
Menurut perkiraan, lelang jersey milik Maradona itu akan menghasilkan uang sebesar 4 juta poundsterling atau sekitar Rp 74,8 miliar.
Saat ini, jersey legendaris milik Maradona itu dimiliki oleh eks-gelandang timnas Inggris, Steve Hodge, setelah bertukar jersey selepas pertandingan.
Hodge memang menjadi salah satu pemain yang berjasa besar atas terciptanya gol ‘Tangan Tuhan’ yang dicetak oleh Maradona.
Sebab, dia menjadi pemain terakhir yang menendang bola sebelum Maradona mencetak gol. Saat itu, sebetulnya Hodge bermaksud mengarahkan bola lambung ke kiper Peter Shilton.
Dia pun mengumumkan kepada publik akan melelang jersey tersebut setelah 19 tahun dipajang di National Football Museum di Inggris.
Berita Terkait
-
Purbaya Yudhi Sadewa Diam-diam Fans Mantan Klub Diego Maradona
-
Tangis Perpisahan Lionel Messi: Brace Indah Tutup Laga Kualifikasi Terakhir Bareng Timnas Argentina
-
3 Kata Ajaib Paus Fransiskus untuk Diego Maradona
-
Pundit Asing Analisa Persamaan Patrick Kluivert dan Diego Maradona: Pemain Hebat, Pelatih Buruk
-
Anak Maradona Dirikan Yayasan untuk Kenang Sang Ayah, Penyumbang Bisa Pasang Foto
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
Terkini
-
Roy Keane Ngebet Musuh David Beckham Jadi Pengganti Amorim di Manchester United
-
Cerita Viktor Gyokeres Lebih Pilih Arsenal daripada Uang Rp1,3 T Manchester United
-
Skandal Vinicius Junior! Bintang Real Madrid Ketahuan Main Dua Perempuan Sekaligus
-
Victor Osimhen Ngamuk ke Klub Calvin Verdonk, Ada Apa?
-
Justin Hubner Minta Maaf Sempat Buat Gaduh: Mari Fokus Laga Lawan Irak
-
Kiper Buangan Persija Pasang Target Tinggi Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Makin Uzur! Ini 3 Aktivitas yang Cocok untuk Cristiano Ronaldo Jika Gantung Sepatu
-
Ini Target Indra Sjafri Saat Timnas Indonesia U-23 Uji Coba Melawan India
-
Liverpool Siapkan Rp1,5 Triliun Demi Rekrut Penerus Mohamed Salah
-
Miliarder Arab Saudi Klaim Bakal Jadi Pemilik Baru Manchester United