Suara.com - Manajer tim Thailand Nualphan Lamsam atau Madam Pang muak dengan aksi provokasi yang dilakukan anak asuh Alexandre Polking ketika menghadapi timnas Indonesia U-23 di semifinal SEA Games 2021, Kamis (19/5/2022).
Thailand memang berhasil melaju ke babak final SEA Games 2021 usai mengalahkan timnas Indonesia U-23 dengan skor tipis 1-0. Weerathep Pomphan menjadi aktor kemenangan tim Gajah Perang Muda ini.
Akan tetapi, kemenangan Thailand tercoreng karena mereka melakukan aksi provokasi terhadap skuad Garuda Muda. Imbasnya ada tiga pemain timnas Indonesia U-23 yang dikartu merah.
Awalnya intrik yang diperlihatkan Thailand ini dilakukan oleh William Werderje yang mengulur waktu dan protes ke wasit secara berlebihan. Ia pun diganjar kartu kuning kedua.
Meski sudah mendapatkan kartu merah, William Werderje awalnya ogah meninggalkan lapangan. Pemain nomor 11 Thailand ini seakan mengulur waktu karena timnya sedang unggul 1-0 atas timnas Indonesia U-23.
Tak berselang lama, insiden keributan terjadi ketika Firza Andhika melanggar pemain Thailand. Kali ini giliran Jonathan Khemdee yang memprovokasi pemain timnas Indonesia U-23.
Akibat ulah Khemdee beberapa pemain timnas Indonesia U-23 tak bisa mengontrol emosi. Pada akhirnya Firza Andhika, Rachmat Irianto, dan Ricky Kambuaya diusir dari lapangan.
Menariknya aksi provokasi yang diperlihatkan pemain Thailand justru membuat sang manajer, Madam Pang muak. Ia menegaskan agar para pemainnya tak melakukan aksi serupa lagi.
"Pelatih Thailand tidak meminta William Werderje (pemain yang dikartu merah) serta pemain lain untuk mengulur waktu atau memprovokasi lawan Indonesia," ucap Madam Pang dikutip dari soha.vn pada Sabtu (21/5/2022).
Baca Juga: Hasil Liga Italia: Tammy Abraham Borong Dua Gol, AS Roma Hajar Torino 3-0
"Situasi dalam genggaman kami saat itu. Namun, ada banyak permainan palsu atau trik yang dilakukan para pemain kami. Saya tidak ingin ini terjadi lagi," tegasnya.
Madam Pang pun menjelaskan bahwa wasit telah mengambil keputusan apik untuk William Werderje. Sebab kartu merah itu merupakan sebagai pelajaran bagi pemainnya.
"Kartu merah adalah pelajaran yang bagus untuk William Werderje. Dia menangis, ini merupakan pengalaman yang mengingatkan seluruh tim untuk tenang dalam pertandingan yang menegangkan. Kehilangan kendali satu detik akan berdampak besar pada tim," jelas Madam Pang.
Sementara itu, Thailand akan bertanding melawan Vietnam di final SEA Games 2021. Sedangkan timnas Indonesia U-23 bakal melawan Malaysia di perebutan tempat ketiga.
Berita Terkait
-
Mengenal Yahya Ali Al Mulla, Wasit Kontroversial yang Pimpin Laga Indonesia vs Thailand di Semifinal SEA Games 2021
-
Krisis Pemain, Ini Prediksi Formasi Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia
-
Jelang Hadapi Timnas Indonesia U-23, Malaysia Dapat Suntikan Semangat dari Pelatih Saddil Ramdani
-
Timnas Indonesia U-23 Dijagokan Kalahkan Malaysia dalam Perebutan Medali Perunggu
-
Beda Nasib antara Timnas Futsal dan Sepak Bola Indonesia di SEA Games 2021
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
Terkini
-
Masa Lalu John Herdman yang Kelam Dibongkar Habis-habisan Media Belanda
-
Masa Lalu John Herdman yang Kelam Dibongkar Habis-habisan Media Belanda
-
Intip Kontrakan Mewah Rp24 Miliar yang Ditempati Ruben Amorim Saat Latih Manchester United
-
Erik ten Hag Resmi Jadi Dirtek FC Twente, Nasib Mees Hilgers Bakal Membaik?
-
Profil Pemain KAFI FC Pelaku Tendangan Kung Fu Brutal Menyasar ke Leher Lawan
-
Hasil Liga Italia Tadi Malam: Juventus Gebuk Jay Idzes Cs, Cek Klasemen Serie A Terbaru
-
8 Tim Lolos Perempat Final Piala Afrika 2025, Jadwal & Duel Sengit Sudah Menanti
-
Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta Pekan Kedua Januari 2026
-
Brutal Lagi! Kronologis Tendangan Kungfu ke Muka UAD FC vs KAFI Jogja FC Liga 4 Yogyakarta
-
Ada Orang Islam, Daftar Calon Pelatih Manchester United Pengganti Ruben Amorim