Suara.com - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengaku kecewa gagal membawa timnya menjadi juara Liga Inggris 2021/2022. Meski demikian, dia ingin segera keluar dari perasaan buruk tersebut.
Liverpool yang mengakhiri musim ini dengan kemenangan 3-1 atas Wolverhampton Wanderers, Minggu (22/5/2022), harus puas jadi runner-up Liga Inggris 2021/2022.
Pasalnya, Manchester City yang menjadi rival utamanya juga berhasil meraih kemenangan dalam matchday terakhirnya. The Citizen mengalahkan Aston Villa secara dramatis 3-2.
Hasil itu membuat Liverpool finis kedua di klasemen Liga Inggris 2021/2022 dengan koleksi 92 poin alias cuma terpaut satu poin dari Manchester City yang menjadi kampiun.
"Saya tahu Manchester City menang 3-2 tetapi saya tidak tahu tentang hasil lainnya. Selamat untuk Manchester City, Pep Guardiola dan semua pendukung," ujar Jurgen Klopp memberi selamat kepada Manchester City dikutip dari BBC Sport, Senin (23/5/2022).
Liverpool dan Manchester City bisa dibilang sebagai dua tim paling superior di Liga Inggris musim ini. Selain selisih poin yang begitu tipis di akhir musim, kedua tim juga melaju dengan performa yang nyaris sempurna.
Liverpool tercatat cuma dua kali kalah di Liga Inggris musim ini dengan diiringi delapan imbang dan sisanya diakhiri dengan kemenangan untuk mengumpulkan 92 poin di klasemen akhir.
Sementara Manchester City tercatat kalah tiga kali di liga diiringi dengan enam hasil imbang dan sisanya berhasil dimenangkan hingga keluar sebagai juara dengan koleksi 93 poin.
Jurgen Klopp mengaku kecewa dengan hasil ini, tetapi dirinya tetap merasa bangga dengan skuad Liverpool yang tak hanya cemerlang di kompetisi domestik tetapi masih berpeluang menjadi juara Liga Champions 2021/2022.
Liverpool untuk sementara telah mengoleksi dua gelar dari Piala Liga Inggris dan Piala FA musim ini. Mereka bisa mencatatkan 'treble kecil' dengan menjadi kampiun Liga Champions di mana mereka sudah ditunggu Real Madrid di partai final pada akhir bulan ini.
"Musim telah berakhir, tertinggal satu poin lagi, apa yang orang lain katakan, saya tidak peduli. Saya sangat bangga dengan grup ini, klub ini dan bagaimana kami keluar dari pandemi dengan atmosfer yang kami ciptakan, benar-benar luar biasa," ujar Klopp.
"Ini bukan akhir, hanya hasil musim ini," tambahnya.
Berita Terkait
-
Sah! Pep Guardiola Jadi Pelatih Asing Tersukses di Liga Inggris
-
Son Heung-min dan Mohamed Salah Berbagi Top Skor Liga Inggris, Harapan Shin Tae-yong Terkabul
-
Ledek Manchester United dan Arsenal Main di Liga Europa Musim Depan, Gus Nadir: Bakal Yasinan Bareng
-
Manchester City Juara, Berikut Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris 2021/2022
-
Sandy Walsh Ceritakan Kesulitan Dirinya Saat Hadapi Pemain Terbaik Liga Inggris 2021-22, Kevin De Bruyne
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
Terkini
-
Kerugian Timnas Indonesia U-22 Pasca Mundurnya Kamboja dari Sepak Bola SEA Games 2025
-
Pertandingan Timnas Indonesia Vs Singapura di SEA Games 2025 Dibatalkan, Kenapa?
-
Calvin Verdonk Absen, Lille Bantai Dinamo Zagreb 4-0 di Liga Europa
-
LAFC Perpanjang Kontrak Bintang Muda Timnas Indonesia Adrian Wibowo Hingga 2027
-
Timnas Portugal U-17 Raih Gelar Perdana di Piala Dunia U-17 2025
-
Selamat Tinggal Rizky Ridho, Persija Tetap Siap Tempur Hadapi PSIM Yogyakarta
-
3 Negara Asal Calon Pelatih Timnas Indonesia Terungkap, Eropa Semua!
-
Skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025: Ada Marselino Hingga Mauro Zilstra
-
Resmi! Skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
-
Pelatih Brasil Targetkan Tiga Poin Saat Hadapi PSIM Demi Rayakan Ulang Tahun Persija ke-97