Suara.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tidak lagi mengambil sikap yang memantik emosi pecinta sepak bola Tanah Air pasca timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023.
Jika sebelumnya mengklaim ketua umum Mochamad Iriawan alias Iwan Bule sebagai sosok utama dalam kemenangan atas Kuwait, kini PSSI menyampaikan narasi yang lebih santun.
Timnas Indonesia berhasil lolos ke Piala Asia 2023 usai membantai Nepal dengan skor 7-0 dalam matchday ketuga atau terakhir Grup di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait, Rabu (15/6/2022) dini hari WIB.
Gol-gol kemenangan timnas Indonesia dicetak Dimas Drajad (6’), Witan Sulaeman (43’ dan 81’), Fachruddin Aryanto (54’), Saddil Ramdani (55’), Elkan Baggott (80’), dan Marselino Ferdinan (90’).
Hasil ini membuat timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 lewat jalur lima runner-up terbaik dengan koleksi enam poin +7 selisih gol.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengucapkan terima kasih kepada pelatih Shin Tae-yong, semua pemain, suporter, dan stakholder sepak bola nasional atas keberhasilan timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023.
Dia menegaskan bahwa keberhasilan ini bukanlah usaha dari perorangan, melainkan kolektivitas semua elemen yang berperan dalam kemajuan timnas Indonesia.
“Alhamdulillah kita lolos ke Piala Asia 2023. Terima kasih kepada seluruh staf pelatih, pemain yang bermain luar biasa, suporter yang mendukung perjuangan pemain di Kuwait, doa semua warga negara Indonesia, dan dukungan Exco PSSI,” ujar Iriawan di laman resmi PSSI, Rabu (15/6/2022).
“Lolosnya Indonesia bukan karena jasa perorangan, tetapi karena kerja bersama-sama secara kolektif kolegial. Sekali lagi terima kasih semuanya,” imbuh Iriawan.
Baca Juga: Klasemen Akhir Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023: Timnas Indonesia Lolos Bareng Yordania
Sebagai informasi, dalam klasemen runner-up terbaik Kualifikasi Piala Asia 2023, timnas Indonesia finis kedua.
Pasukan Shin Tae-yong cuma kalah dari Kyrgyzstan yang berhak menempat posisi pertama klasemen runner-up terbaik dengan koleksi tujuh poin +3 gol.
Sementara di klasemen Grup A sendiri, timnas Indonesia finis kedua di bawah Yordania yang jadi juara grup dengan koleksi sembilan poin usai menekuk Kuwati 3-0 di matchday terakhir.
Tag
Berita Terkait
-
Alih-alih Ketum PSSI, AFC Justru Sebut Sosok Ini Kunci Sukses Timnas Indonesia Lolos Piala Asia 2023
-
Timnas Indonesia Melaju ke Piala Asia 2023, Ketum PSSI Bilang Begini
-
Video Highlights Kemenangan Telak Timnas Indonesia atas Nepal yang Antar Garuda ke Piala Asia 2023
-
Klub Liga Inggris Ucapkan Selamat usai Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023
-
Sempat Diragukan, Timnas Indonesia Lolos Piala Asia 2023 usai Tekuk Nepal 7-0
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Kondisi Terkini Asnawi Mangkualam, Cedera Parah Hingga Harus Operasi
-
Deretan Fakta Menarik Matchday Terliar Liga Champions 2025/2026 Tadi Malam
-
Jejak 6 Pemain Keturunan Indonesia di Ajax Amsterdam Sebelum Maarten Paes
-
Tanpa Kurzawa dan Dion Markx, Andrew Jung Siap Jadi Tumpuan Persib di Stadion Manahan
-
Bukan Cuma Soal Postur, Ini Alasan Teknis Bojan Hodak Rekrut Dion Markx
-
Kualitas Maarten Paes Diremehkan, Disebut Tak Bakal Jadi Kiper Nomor Satu Ajax
-
Separah Apa Cedera Asnawi Mangkualam? Ancaman untuk Timnas Indonesia di FIFA Series
-
Rival Timnas Indonesia, Vietnam Kini Punya Tembok 3 Kiper Eropa Jelang Piala AFF 2026
-
Kronologis Asnawi Mangkualam Berakhir Tragis Akibat Cedera ACL Saat Sesi Latihan Bersama Port FC
-
Malam Penentuan di Liga Europa: Nasib 2 Pemain Timnas Indonesia di Ujung Tanduk