Suara.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong nyatanya sangat menunjung tinggi toleransi beragama. Hal itu dia tunjukkan dengan menghentikan latihan ketika azan berkumandang.
Kebiasaan itu terus dia terapkan ketika memimpin latihan timnas Indonesia U-19 di Stadion Madya, Jakarta pada Kamis (23/6/2022). Ia menghentikan latihan sekitar dua menit saat azan maghrib berkumandang.
Jadwal latihan timnas Indonesia U-19 memang bersinggungan dengan ibadah salat maghrib. Marselino Ferdinan dan kawan-kawan biasanya berlatih mulai pukul 17.00 WIb sekitar 1,5 hingga 2 jam.
Shin Tae-yong menjelaskan sengaja menghentikan latihan sejenak untuk menghormati pemain muslim. Setelah itu, latihan akan dilanjutkan kembali.
"Memang selalu begitu selama ini, kalau ada azan dihentikan latihan selama 1-2 menit sampai selesai," kata Shin Tae-yong di Stadion Madya, Kamis (23/6/2022).
"Itu salah satu cara untuk menghargai agama pemain."
Pada TC kali ini, Shin Tae-yong memanggil 30 pemain. Pemusatan latihan yang berlangsung di Jakarta itu menjadi persiapan Garuda Nusantara jelang tampil di Piala AFF U-19 2022.
Indonesia yang merupakan tuan rumah Piala AFF U-19 2022, tergabung di Grup A bersama Thailand, Vietnam, Myanmar, Filipina, dan Brunei Darussalam. Ajang itu akan berlangsung di Jakarta dan Bekasi pada 2-15 Juli mendatang.
Baca Juga: Shin Tae-yong: Ada Tiga Klub Minati Egy Maulana Vikri
Tag
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Bongkar Alasannya Melatih Timnas Indonesia, Netizen: Uji Nyali Ala STY
-
5 Hits Bola: Shin Tae-yong Sebut Ada Tiga Klub Minati Egy Maulana Vikri
-
FIBA Asia Cup 2022: Timnas Indonesia Kantongi Modal Berharga dari Australia
-
Shin Tae-yong Ingin Timnas Indonesia Hadapi Tim Kuat di FIFA Matchday
-
5 Pemain Andalan Timnas Indonesia di Era Luis Milla yang Juga Moncer di Rezim Shin Tae-yong
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Keras! Wakil Presiden DFB Sebut Boikot Piala Dunia 2026 Bisa Terjadi, Trump dan Infantino Bungkam
-
Bojan Hodak Pastikan Pemain Rp5,65 Miliar Absen Lawan PSBS Biak, Apa Penyebabnya?
-
Diego Simeone Ngamuk Saat Disinggung Rumor Julian Alvarez Merapat ke Arsenal
-
Deco Semringah Barcelona Sukses Salip AC Milan Dapatkan Bek Keturunan Indonesia Juwensley Onstein
-
Klasemen La Liga Terbaru: Kylian Mbappe Bawa Real Madrid Tendang Barcelona dari Posisi Puncak
-
Kata Media Spanyol Soal Barcelona Rekrut Pemain Keturunan Indonesia Juwensley Onstein
-
Chivu Pasang Badan untuk Yann Sommer, Inter Milan Balas Pisa dengan 6 Gol
-
Prediksi Super Bigmatch Juventus vs Napoli: Duel Klasik Penentu Ambisi Empat Besar Serie A
-
Virgil van Dijk Salahkan Angin Usai Blunder Fatal di Kekalahan Liverpool dari Bournemouth
-
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Terbaru: Manchester City Menang, Liverpool Tersungkur