Suara.com - Kiper Bali United, Nadeo Argawinata menyatakan ia bersama rekan-rekannya fokus dan siap meladeni kesebelasan asal Kamboja, Visakha FC, jelang pertemuan kedua tim dalam lanjutan Grup G Piala AFC 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (27/6/2022) esok petang.
"Untuk pertandingan besok, kami sangat berkonsentrasi. Kami sangat fokus sehingga kami sangat siap, dan sangat termotivasi untuk pertandingan besok melawan Visakha," kata Nadeo seperti dimuat Antara, Minggu (26/6/2022).
Menurut Nadeo sang pelatih, Stefano Cugurra alias Teco telah menyusun strategi dan taktik khusus untuk menghadapi Visakha, sehingga penjaga gawang berusia 25 tahun itu meyakini Bali United lebih siap untuk pertandingan besok.
Berdasarkan hasil pengamatan rekaman penampilan Visakha di laga sebelumnya, Nadeo meyakini Bali United harus mewaspadai penuh ancaman dari tim jawara Piala Hun Sen 2021 itu.
"Saya rasa bukan satu atau dua pemain yang harus kami waspadai, tetapi semua pemain dari tim lawan wajib kami waspadai, baik itu tendangan jarak jauh, apapun skema mereka, kami harus waspada," kata Nadeo.
Nadeo mengungkapkan bahwa ia dan rekan-rekannya telah mendapat instruksi dari Teco agar berani melancarkan pressing demi meminimalisir celah serangan para pemain Visakha sepanjang laga nanti.
"Seperti coach Teco bilang, kami harus bertahan yang bagus, harus berani pressing, dengan begitu kami akan meminimalisir serangan mereka," tukas kiper Timnas Indonesia itu.
Bali United saat ini memuncaki klasemen Grup G Piala AFC berkat keunggulan selisih gol dibandingkan Visakha, meski keduanya sama-sama memiliki 3 poin.
[Antara]
Baca Juga: Piala AFC 2022: Teco Berharap Suporter Kembali Penuhi Stadion saat Visakha vs Bali United
Berita Terkait
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Marcos Santos Andalkan Eks Striker Shin Tae-yong untuk Hadapi Bali United
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Bursa Transfer Pelatih Real Madrid: Enzo Maresca atau Jurgen Klopp?
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Lucas Paqueta Ingin Pulang ke Liga Brasil, Rela Gajinya Dipotong
-
Bertahan Dulu di Crystal Palace, Marc Guehi Bimbang Pilih Arsenal atau Liverpool
-
Duit Miliaran Rupiah Raib, Federasi Sepak Bola Tunisia Batal Tunjuk Patrick Kluivert
-
Blunder Fatal Dominik Szoboszlai Bikin Pelatih Barnsley Murka, Arne Slot Juga Kecewa Berat
-
Kylian Mbappe Jadi Sosok Antagonis, Terang-terangan Berani Lawan Perintah Xabi Alonso
-
Xabi Alonso Dipecat, Real Madrid Panggil Pulang Sosok Penting Era Zidane dan Ancelotti
-
3 Pemain Top Dunia yang Pernah Dilatih John Herdman, Kini Tangani Timnas Indonesia
-
Kata-kata John Herdman yang Bisa Bikin Suporter Timnas Indonesia Merinding