Suara.com - Klub Liga Jerman, Bayern Munich dikabarkan mematok harga mencapai 60 juta euro (sekira Rp 939 miliar) untuk penyerang Robert Lewandowski pada bursa transfer musim panas ini.
Dikutip dari Sky Sports, Minggu, Bayern memberikan harga untuk penyerangnya tersebut setelah Lewandowski enggan memperpanjang kontraknya serta ada ketertarikan dari klub Liga Spanyol, Barcelona.
Beberapa hari yang lalu, dikabarkan Barcelona telah memberikan penawaran 40 juta euro (sekira Rp 625 miliar) kepada Bayern untuk Lewandowski, namun sepertinya akan ditolak karena harga yang ditawarkan tidak sesuai dengan yang diinginkan oleh The Bavarians.
Diketahui Lewandowski masih menyisakan satu tahun kontrak di Allianz Arena dan penyerang asal Polandia itu telah menegaskan dirinya ingin untuk mencari tantangan baru di tempat lain musim depan.
Menurut pemain berusia 33 tahun tersebut, merupakan langkah yang bijak bagi Bayern untuk melepasnya pada bursa transfer musim panas ini karena pihak klub akan mendapatkan dana segar dari penjualan dirinya.
"Saya masih menyisakan satu tahun lagi dalam kontrak saya, itulah kenapa saya meminta klub agar melakukan transfer," kata Lewandowski kepada media Jerman, Bild, beberapa pekan lalu.
"Saya kira ini solusi terbaik, terutama karena klub akan menerima uang dari transfer. Saya tidak memaksakan apa pun, bukan soal uang. Ini soal mencari solusi terbaik," sambung dia.
Robert Lewandowski menjadi bagian penting skuad Bayern dengan mencatatkan 46 pertandingan dan menyumbangkan 50 gol dan 7 assist sepanjang musim lalu.
Selama membela Bayern, Lewandowski tampil dalam 373 pertandingan untuk membuat 344 gol dan 72 assist, selain menyumbangkan delapan gelar Liga Jerman, tiga DFB Pokal dan satu Liga Champions.
Baca Juga: Real Madrid Siap Lepas Marco Asensio dan Dani Ceballos
[Antara]
Berita Terkait
-
Terbongkar! Cole Palmer Idap Cedera Kronis, Bisa Bikin Manchester United Merugi
-
Juwensley Onstein Pamer Berada di Nou Camp Barcelona, Benarkah Ia Keturunan Indonesia?
-
Liverpool Krisis Bek Kanan Usai Frimpong Cedera, Arne Slot Menolak Panik di Bursa Transfer
-
Real Madrid Dibobol Kiper Benfica di Liga Champions, Pelatih Barcelona Ikut Berkomentar
-
Viral! Setelah Kebanjiran, Camp Nou Jadi Sarang Tikus, Stadion Barcelona Jadi Olok-olok
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapa Leo Wallin Wennerholm? Bek Tengah Keturunan Indonesia yang Rajin Cetak Gol dan Assist
-
Siapa Cino Cloos? Kiper Keturunan Cirebon di Ajax Amsterdam, 'Senior' Maarten Paes
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China