Suara.com - Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala AFF U-19 2022. Vietnam yang menjadi salah satu kontestan melayangkan tiga protes.
Vietnam U-19 tergabung dalam satu grup dengan timnas Indonesia U-19. Selain itu ada juga Brunei Darussalam, Filipina, Myanmar, dan Thailand.
Skuad Vietnam U-19 sudah tiba di Jakarta. Anak asuh Dinh The Nam juga telah menggelar latihan perdana jelang menghadapi tuan rumah Indonesia pada Sabtu (2/7/2022).
Nah, jelang pertandingan itu, media Vietnam melayangkan protes terkait fasilitas yang disediakan. Melansir dari Bongda pada Jmat (1/7/2022), berikut tiga komplain tersebut.
1. Fasilitas di hotel
Setibanya di Indonesia, Vietnam U-19 rencananya akan berolahraga di hotel pada pagi hari, Kamis (30/6/2022). Namun, hal itu urung terjadi.
Pasalnya fasilitas hotel di mana skuad Vietnam U-19 mengingap tidak memiliki fasilitas gym. Hal tersebut membuat tim Golden Star Warriors muda harus melakukan agenda lain, yakni berkunjung ke lapangan untuk bertanding.
2. Kondisi lapangan
Gagal melakukan gym di hotel, Vietnam U-19 mengunjungi Stadion Patriot Candrabhaga dalam tur stadion. Sebab, tempat itu akan menjadi venue anak asuh Dinh The Nam berlaga.
Baca Juga: Vietnam U-19 Pincang, Satu Pemainnya Cedera Jelang Hadapai Timnas Indonesia U-19
Selain itu, Stadion Patriot Candrabhaga juga akan menggelar laga untuk semifinal, perebutan tempat ketiga, dan pertandingan puncak final.
Menurut para pemain Vietnam U-19, lapangan ini punya ruang yang cukup luas. Akan tetapi, kondisinya tidak begitu memuaskan.
Pasalnya stadion itu sedang dalam proses pemeliharaan. Sehingga, tanahnya dianggap tidak terlalu rata serta rumputnya cukup tebal.
3. Jarak hotel ke stadion jauh
Media Vietnam juga menyoroti jauhnya jarak dari hotel ke stadion. Disebutkan bahwa anak asuh Dinh The Nam harus menempuh waktu sekitar 50 menit dengan mobil dalam lalu lintas normal.
Nah, situasi lalu lintas di Jakarta menjadi sorotan karena sering terjadi kemacetan. Hal itu membuat Vietnam U-19 harus melakukan perjalanan lebih awal jika ingin bertanding agar sampai di stadion tepat waktu.
Tag
Berita Terkait
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-19, Garuda Nusantara Kalah Dominan
-
Media Vietnam Kritik Habis Fasilitas Hotel dan Lapangan Patriot Candrabhaga Jelang Piala AFF U-19 2022
-
Gagal Menang di Laga Uji Coba Jelang Piala AFF U-19 2022, Media Vietnam: Timnas Indonesia U-19 Mengecewakan
-
Ranking Piala AFF U-19 Sepanjang Masa: Thailand Teratas, Timnas Indonesia U-19 Peringkat 5
-
Lawan Timnas Indonesia U-19 di Laga Perdana Piala AFF U-19 2022, Dinh The Nam Sudah Tenang
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
8 Peserta Piala Dunia 2026 yang Pernah Dibungkam Timnas Indonesia
-
Ada Nuansa Barcelona dalam Persaingan Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
-
Louis Saha Prediksi Klasemen Akhir Premier League: Arsenal Juara, MU Di Bawah Liverpool
-
Bukayo Saka Setuju Perpanjang Kontrak dengan Arsenal Sampai 2030
-
Starting XI Bintang yang Absen di Piala Dunia 2026: Ada Emil Audero, Jay Idzes hingga Szoboszlai
-
Link Live Streaming Persijap Vs Semen Padang Sore Ini, Sebelum Persija Jakarta vs Persik Kediri
-
SEA Games 2025 Bisa Ganjal Momentum Marselino Ferdinan di AS Trencin?
-
Pelatih yang Tak Pernah ke Haiti Bawa Permata Karibia ke Piala Dunia Setelah 52 Tahun
-
Jika Trio Marselino, Geypens, dan Adrian Tiba, Siapa Bakal Dicoret dari Timnas Indonesia U-22?
-
Jurnalis Belanda Bocorkan Alasan Jordi Cruyff Bakal Hengkang dari Timnas Indonesia