Suara.com - Berikut hasil pertandingan pekan pembuka Liga 1 2022/2023 yang memainkan laga Madura United vs Barito Putera dan PSS Sleman menghadapi PSM Makassar, Sabtu (23/7/2022). Kedua pertandingan kick-off bersamaan pada pukul 18.15 WIB.
Duel Madura United vs Barito Putera di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur itu berakhir dengan skor yang terbilang mengejutkan. Laskar Sape Kerrab mengalahkan tamunya dengan skor telak 7-0.
Madura United selaku tuan rumah tampil ganas sedari peluit tanda dimulainya laga dibunyikan wasit. Mereka tampil menekan dan membrondong tim tamu dengan serangan.
Dalam pertandingan di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur itu, Madura United cuma butuh 21 menit untuk membobol gawang Barito Putera.
Gol pembuka itu dicetak oleh Ricki Ariansyah yang kemudian digandakan Lulinha semenit kemudian.
Tak puas mencetak dua gol cepat, Laskar Sape Kerrab kemudian menambah dua gol lagi tepatnya lewat Alberto da Costa (31') dan Risaldi Malik di penghujung babak pertama.
Unggul 4-0 di babak pertama membuat Madura United tampil kian lepas. Di babak kedua, mereka tidak mengendurkan serangan dan bahkan langsung mencetak gol ketika laga baru berjalan tiga menit.
Gol itu tercipta lewat aksi bunuh diri pemain Barito Putera Muhammad Kamal. Lebih parah, Madura United kemudian mencetak gol keenamnya hanya berselang tiga menit dari insiden itu.
Lulinha lagi-lagi mencatatkan namanya di papan skor. Striker asal Brasil itu mencetak gol keduanya pada menit ke-51.
Baca Juga: Link Siaran Langsung Bali United Vs Persija Jakarta, Thomas Doll Bawa 3 Penggawa Andalan
Tertinggal setengah lusin gol, Barito Putera asuhan Dejan Antonic coba tampil menekan. Mereka bermain super ofensif dengan hampir 10 pemain berada di wilayah Madura United.
Namun, solidnya pertahanan Laskar Sape Kerrab membuat para pemain Barito Putera kesulitan untuk menciptakan peluang. Barito justru kembali kebobolan pada menit ke-88 lewat Lulinha yang sekaligus mencatatkan hattrick pada laga debutnya di kompetisi sepak bola Indonesia.
Tak sampai di situ, ketika laga bakal segera berakhir, Madura United kembali mencetak gol pada menit 90+2' melalui kaki Pedro Henrique. Skor 8-0 untuk kemenangan Madura United pun bertahan hingga laga berakhir.
Di laga lain, PSM Makassar berhasil mengalahkan tuan rumah PSS Sleman dalam laga pekan pembuka Liga 1 2022/2023, Sabtu (23/7/2022) sore.
Duel PSS Sleman vs PSM Makassar yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman itu berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tim tamu.
Tag
Berita Terkait
-
Dibalik Pertandingan Perdana Liga 1, Rans Nusantara FC Sempat Tak Punya Jersey
-
PSIS Semarang Gagal Raih Poin Penuh, Sergio Sebut Pemain Tidak Fokus dan Panik
-
PSIS Semarang vs RANS Nusantara FC: Keputusan Wasit Langsung Jadi Sorotan di Laga Perdana Liga 1
-
Hasil PSIS Semarang vs RANS Nusantara FC di Stadion Jatidiri, Laskar Mahesa Jenar dan The Phoenix Berbagi Poin
-
Menatap Liga 1 Musim 2022-2023, PSS Sleman Jaga-jaga Tak Kembali ke Peringkat 13
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli