Suara.com - Timnas Indonesia U-16 akan melawan Filipina dalam matchday pertama Grup A Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (31/7/2022) malam. Laga ini menjadi ujian awal skuad Merah Putih.
Tentu, kemenangan penting didapat untuk memudahkan langkah skuad Garuda Asia melaju ke semifinal. Sebab, setelah melawan Filipina, Timnas U-16 dihadapkan dengan Singapura serta Vietnam yang bisa dikatakan lebih kuat.
Dalam kejuaraan ini Indonesia bertindak sebagai tuan rumah. Tentu, tim asuhan Bima Sakti bisa memanfaatkan dukungan suporter untuk meningkatkan motivasi pemain.
Selain itu, skuad Garuda Asia juga sudah beradaptasi dengan baik dengan cuaca serta kondisi Stadion Maguwoharjo dan sekitarnya. Sebab, Timnas Indonesia U-16 sudah training camp (TC) di Yogyakarta sejak lama.
Diprediksi, Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti langsung menurunkan komposisi terbaiknya. Saat ini, sudah ada 28 pemain siap tempur menghadapi Filipina.
Seperti biasanya, Bima Sakti akan menggunakan formasi 4-3-3. Ridho Pratama kemungkinan akan dipercaya sebagai penjaga gawang Timnas Indonesia U-16.
Empat pemain belakang diprediksi diisi oleh Fadel Ahmad, Ibnu Yazid, Sulthan Zaky Pramana, Ridho Ikhsan. Adapun gelandang kemungkinan di tempati M Kafiatur Rizky, M Sultan Akbar, M Bagus Cahaya Islami.
Tiga pemain terdepan sekaligus perusak pertahanan Filipina kemungkinan bakal di tempati oleh Ji Da Bin, Arjuna Tri Wahyudi, dan Arkhan Kaka Putra.
Piala AFF U-16 2022 bisa disaksikan lewat layar kaca Indosiar dan Vidio.com. Adapun kick-off pertandingan dimulai pukul 20.00 WIB.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-16 vs Filipina di Piala AFF U-16 2022
Perkiraan susunan pemain:
Timnas Indonesia U-16 (4-3-3): M Ridho Pratama; Fadel Ahmad, Ibnu Yazid, Sulthan Zaky Pramana, M Ridho Al Ikhsan; M Kafiatur Rizky, M Sultan Akbar, M Bagus Cahaya Islami; Ji Da Bin, Arjuna Tri Wahyudi, Arkhan Kaka Putra.
Pelatih: Bima Sakti (Indonesia).
Berita Terkait
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat
-
Profil Aurora Gaming PH, Penantang Alter Ego di Grand Final M7 Mobile Legends
-
Rekor Mengerikan Filipina di Piala AFF
-
Bukan Vietnam, Timnas Indonesia Patut Waspada dengan Tim Kuda Hitam Ini di Piala AFF 2026
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Informasi Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Jadwal Hingga Tiket
-
Update Klasemen La Liga: Barcelona Memimpin Tipis Saat Persaingan Empat Besar Semakin Sengit
-
Akui Kurang Pengalaman, Pelatih Timnas Futsal Indonesia Waspadai Kekuatan Raksasa Asia
-
Inter Milan Menggila Libas Pisa 6-2, Nerazzurri Makin Nyaman di Puncak Klasemen Liga Italia
-
Ambisi Besar Korea Selatan Tumbangkan Timnas Futsal Indonesia, Demi Dongkrak Level
-
Roy Keane Ragukan Michael Carrick, Manchester United Butuh Pelatih Lebih Besar
-
Iran Siapkan Markas Perang di Amerika! Kino Sports Complex Jadi Base Camp Piala Dunia 2026
-
Segini Gaji Shayne Pattynama di Buriram United, Persija Membayar Sama?
-
Layvin Kurzawa ke Persib Disorot FIFA, Misi Besar Maung Bandung Kejar Gelar Tertinggi
-
Dear Pemain Lokal, John Herdman Nonton Super League Nih