Suara.com - Berikut prediksi Borneo FC vs Dewa United dalam laga pekan keenam BRI Liga 1 2022/2023 yang akan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Selasa (23/8/2022) pukul 18.15 WIB.
Borneo FC menatap laga ini dengan kepercayaan diri tinggi. Mereka berhasil meraih tiga kemenangan beruntun jelang menjamu Dewa United.
Borneo FC berhasil membungkam Persib Bandung 4-1, mengalahkan Persik Kediri 2-1 dan teranyar menjinakkan perlawanan Persebaya Surabaya dengan skor 2-1.
Secara keseluruhan, Borneo FC telah meraih empat kemenangan dan sekali kalah dalam lima laga pertama di Liga 1 2022/2023.
Hasil itu membuat mereka untuk sementara menduduki peringkat ketiga klasemen dengan koleksi 12 poin, alias cuma terpaut satu poin dari Madura United dan PSM Makassar di tempat pertama dan kedua.
Di sisi lain, Dewa United yang merupakan klub promosi, masih terseok-seok di papan tengah. Mereka baru meraih dua kemenangan dalam lima laga terakhirnya. Sementara di tiga laga lain harus berakhir dengan kekalahan.
Pada pertandingan terakhirnya, Dewa United juga gagal meraih hasil bagus. Mereka dikalahkan Madura United dengan skor 1-2.
Dewa United untuk sementara menduduki peringkat 11 klasemen. Mereka baru mengumpulkan enam poin dari lima pertandingan.
Merujuk hasil yang diraih kedua tim sejauh ini, di tambah fakta bahwa pertandingan akan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan, Borneo FC diunggulkan untuk meraih kemenangan.
Baca Juga: Sance Lawita, Wasit Berlisensi FIFA Mantan Anggota Paspampres
Prakiraan susunan pemain Borneo FC vs Dewa United
Borneo FC (4-3-3): 99. Dwi Kuswanto, 56. Fajar Fathurrahman, 19. Javlon Guseynov, 13. Agung Prasetyo, 23. Diego Michiels, 12. Hendro Siswanto, 10. Jonathan Bustos, 8 Kei Hirose, 28 Terens Puhiri, 14. Stefano Lilipaly, 7. Matheus Pato.
Pelatih: Milomir Seslija.
Dewa United (4-4-2): 1. Muhammad Natshir; 22. Dias Angga, 48. Achmad Faris, 5. Risto Mitrevski, 14. Miftah Anwar Sani; 27. Sugeng Efendi, 95. Lucas Ramos, 4. Asep Berlian, 41. Feby Eka Putra; 15. Rangga Muslim, 10. Karim Rossi
Pelatih: Nilmaizar.
Tag
Berita Terkait
-
Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 Hari Ini: Persib Bandung vs Bali United hingga Persis Solo vs Madura United
-
Prediksi Persib Bandung vs Bali United dalam Laga Big Match BRI Liga 1 Sore Ini
-
Prediksi Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang di BRI Liga 1 Sore Ini
-
Prediksi Persik Kediri vs PSS Sleman di BRI Liga 1 Sore Ini
-
Jadwal Persib Bandung VS Bali United Hari Ini, Debut Luis Milla Tersaji Sore Nanti?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Kontrak Harry Kane Diperpanjang Bayern Muenchen Usai Cetak 119 Gol dan Raih Trofi Perdana
-
Prediksi Skor Arsenal vs Kairat: The Gunners Bakal Pesta Gol di Emirates
-
Siapa Dro Fernandez? Pemain Keturunan Filipina Calon Musuh Calvin Verdonk
-
Satu Gol Lagi, Kylian Mbappe Lewati Rekor Abadi Cristiano Ronaldo di Liga Champions
-
Banyak Insiden Brutal di Liga 4, PSSI Gelar Rapat Darurat
-
Bursa Transfer Liga Inggris Memanas di Pekan Terakhir: Cole Palmer Buka Peluang ke MU
-
Bojan Hodak Soroti Lini Serang Persib Jelang Duel di Manahan
-
Prediksi Skor Borussia Dortmund vs Inter Milan: Duel Penentuan Zona 8 Besar
-
Ordal PSSI Akui Timnas Indonesia Terancam Melemah Andai Liga tak Berbenah
-
Dua Bulan Menghilang, Marselino Ferdinan Akhirnya Muncul