Suara.com - Bhayangkara FC akan berhadapan dengan Madura United di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Kamis (8/9/2022). Jelang laga tersebut, pemain Bhayangkara FC Dendy Sulistyawan mengaku timnya kini harus meningkatkan mentalitas bertanding.
Sebagaimana diketahui, The Guardian --julukan Bhayangkara FC-- kalah dalam dua pertandingan terakhir BRI Liga 1 2022/2023. Mereka kalah dari Persita Tangerang 2-3 dan Persija Jakarta 1-2.
Kondisi ini membuat tim asuhan Widodo C Putro tercecer di urutan ke-14 klasemen sementara dengan koleksi delapan poin. Oleh sebab itu, duel kontra Madura United diharapkan menjadi titik balik kembangkitan Bhayangkara FC.
"Mungkin tahun ini tidak mudah seperti di tahun-tahun sebelumnya. Start-nya kurang bagus. Mulai saat ini kita perbaiki bersama pelatih dan pemain yang lain jelang lawan Madura United," kata Dendy dalam keterangan resminya, Rabu (7/9/2022).
Sejauh ini, The Guardian telah menelan empat kali kekalahan dari delapan laga yang sudah dimainkan. Ia berharap mental bertanding para pemain bisa membaik agar kembali meraih hasil positif.
Akan tetapi, Dendy sadar betul tidak mudah mengalahkan Madura United. Apalagi, tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab itu sedang dalam tren positif.
Madura United kini duduk di puncak klasemen dengan koleksi 19 poin.
"Lawan Madura kami persiapkan mentalitas soalnya kami away bukan home. Apalagi kemarin kami habis kalah jadi bagaimana caranya mempersiapkan pertandingan besok bisa curi poin entah itu curi satu poin atau tiga poin yang penting tidak kalah," pungkas Dendy.
Baca Juga: Persiapan Tak Ideal, Bhayangkara FC Tetap Bidik Poin Penuh di Markas Madura United
Berita Terkait
-
Alasan Carlos Perreira Jadi Nahkoda Baru Madura United Lanjutkan BRI Super League
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
-
Pengganti Alfredo Vera, Madura United Umumkan Pelatih Baru dari Brasil
-
Fabio Lefundes Lebih Cocok Latih Timnas Indonesia Dibanding Timur Kapadze?
-
Madura United Pecat Alfredo Vera, Ini Alasannya
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Pemain Keturunan Swedia Dukung Gol Spektakuler Rizky Ridho Raih Puskas Award
-
Rizky Ridho Setia ke Persija Hingga 2028, Sang Istri Ternyata Bisikkan Hal Ini
-
Bersinar di Piala Dunia U-17, Winger Manchester City Ternyata Pemain Keturunan
-
Besok Harga Naik! Manchester United Dapat Restu Rekrut Pemain Rp2 Triliun
-
Belanda Terpuruk di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Anak Patrick Kluivert Malah Mundur
-
Italia Emban Misi Mustahil Menang 9-0, Gennaro Gattuso Bakal Lakukan Apa?
-
Carlo Ancelotti: Chelsea Beruntung Punya Pemain 19 Tahun Berbandrol Rp1,02 T
-
Eks Pelatih Timnas Soroti Pentingnya Pembinaan di Tengah Booming Sepak Bola Putri Malang
-
Jesus Casas Si Tukang Otak Atik Formasi, Cocok Latih Timnas Indonesia?
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Terseret ke FIFA Usai Kartu Merah Cristiano Ronaldo