Suara.com - Keputusan PSSI menjadikan Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor sebagai salah satu venue laga uji coba Timnas Indonesia vs Curacao di FIFA Matchday akhir September mendatang mendapat banyak kritik.
Kritik datang tak hanya dari pecinta sepak bola Indonesia, tetapi juga dari media Vietnam, tienphong.vn yang menyebut Pakansari sebagai lapangan dengan standar distrik atau kampung.
Sindiran tersebut mereka dasari dari kondisi lapangan yang buruk dan kerap tergenang air ketika hujan deras tiba, sebagaimana dilansir dari BolaTimes --jaringan Suara.com, Kamis (22/9/2022).
"Tim Indonesia menggunakan lapangan sepak bola tingkat distrik untuk menyambut tim Amerika Tengah," tulis media lokal Vietnam tersebut.
Kritik media Vietnam tersebut merupakan buntut dari protes yang disampaikan sejumlah penggemar sepak bola Indonesia kepada PSSI terkait pemilihan Stadion Pakansari di FIFA Matchday bulan ini.
"Apakah stadion ini menjadi tempat yang layak untuk jadi tuan rumah FIFA Match Day. Tidak masalah jika hujan, karena yang penting Pak Iriawan mencapai ambisinya," tulis tienphong.vn mengutip cuitan warganet terkait pemilihan Stadion Pakansari.
Penunjukkan Pakansari sebagai satu dari dua venue untuk menggelar laga FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Curacao memang menjadi sorotan publik.
Tak hanya perihal kualitas lapangan, tetapi Stadion Pakansari dipilih PSSI setelah mereka mencoret Jakarta International Stadium (JIS) yang diklaim federasi sepak bola nasional itu belum layak menggelar ajang sekelas FIFA Matchday.
JIS, selain dianggap belum layak secara infrastruktur dan keamanan juga batal dijadikan PSSI sebagai venue FIFA Matchday karena harga sewanya yang cukup tinggi.
Baca Juga: Media Cina: Timnas Indonesia Geser Vietnam sebagai Raja ASEAN
Timnas Indonesia sendiri akan memainkan dua laga kontra Curacao dalam FIFA Matchday bulan September ini. Sebelum tampil di Pakansari pada 27 September, skuad Garuda akan menjamu Curacao di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada 24 September.
Berita Terkait
-
Menpora Pastikan Timnas Indonesia Bisa Gunakan Lapangan di Kompleks GBK untuk Berlatih
-
Profil Dani van den Heuvel, Kiper Leeds United yang Kabarnya Akan Dinaturalisasi
-
Statistik Curacao di Bawah Pelatih Remko Bicentini, Timnas Indonesia Berpeluang Menang?
-
Profil Remko Bicentini, Pelatih Timnas Curacao yang Pernah Jadi Asisten Patrick Kluivert
-
Meroketnya Karier Ramadhan Sananta, Dari ke Liga 3 ke Timnas Indonesia Hanya dalam Setahun
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Drama 8 Gol di Indonesia Arena, Timnas Futsal Indonesia Segel Tiket Perempat Final
-
Kabar Baik dari Mauro Zijlstra, Cetak Gol dan Asis di Volendam
-
Tak Punya Pembelaan, Jan Oblak Persilahkan Fans Kritik Atletico Madrid usai Kalah dari Bodo/Glimt
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju
-
3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Debut John Herdman di FIFA Series 2026
-
Dominasi Inggris di Liga Champions: 5 Tim Premier League Lolos, Juara Bertahan Lalui Playoff
-
Tak Ada Perlakuan Istimewa, Bojan Hodak Peringatkan Layvin Kurzawa