Suara.com - Berikut ini daftar pemain Timnas Indonesia U-16 untuk seleksi kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Persiapan Timnas Indonesia U-16 untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 terus dimatangkan dengan pemusatan latihan di Bogor.
Timnas Indonesia U-16 sendiri tergabung di Grup B bersama Guam, Palestina, Uni Emirat Arab, dan Malaysia.
Fase kualifikasi ini terbagi ke dalam sepuluh grup dengan juara dari masing-masing grup serta lima runner-up terbaik berhak melaju ke putaran final yang akan diadakan di Bahrain tahun depan.
Indonesia akan menjadi tuan rumah dari seluruh pertandingan di Grup B yang akan berlangsung dari 1-9 Oktober. Tentunya hal ini menjadi keuntungan tersendiri.
Bukan hanya mendapat dukungan langsung dari suporter Tanah Air, para pemain pun tidak harus melakukan perjalanan jauh untuk pertandingan.
Untuk itu, pria berusia 46 tahun tersebut berharap para pemainnya tetap menjaga kondisi diri ketika kembali ke klub masing-masing.
Namun, Bima berharap klub tidak langsung memaksakan personel timnas U-16 berlatih keras setelah mengikuti Piala AFF U-16 2022.
Kemudian, sebagai pelatih, Bima menyebut bahwa dirinya akan menyusun program baru sebagai persiapan menuju Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 yang berlangsung pada 1-9 Oktober 2022.
Bima Sakti sendiri baru saja mencoret 4 pemain dan menyisakan 32 pemain yang masih akan melanjutkan TC di Bogor.
Baca Juga: Dua Kali Tundukkan Curacao, Timnas Indonesia Layak Pede Arungi Kerasnya Piala Asia 2023
Pemusatan latihan digelar di Bogor karena laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 juga akan dilaksanakan di Stadion Pakansari.
Bima Sakti tercatat mencoret 4 pemain yaitu, Dimas Dinanda (Persis Solo), Radino Arsyad Avisyal (ASIOP DKI), Muhammad Ridho Pratama Supita (PSSA Asahan) dan Muhammad Bagus Cahaya Islami (Persib Bandung).
“Ada pun pengurangan pemain dari hasil seleksi dan pemusatan latihan di Yogyakarta itu tentu karena ada promosi dan degradasi, jadi kami bisa mendapatkan kerangka tim terbaik, sesuai dengan kebutuhan tim,” tutur Bima dilansir dari situs resmi PSSI.
32 Pemain Seleksi dan Pemusatan Latihan di Bogor:
1. Mohamad Andre Pangestu - Bali United FC.
2. I Komang Ananta Krisna Putra - Bali United FC.
3. Irvansyah Afanda - Bhayangkara FC.
4. Azzaky Esa Erlangga - Bhayangkara FC.
5. Muhammad Yanuar Sanusi Pallaraeng - Borneo FC.
6. Rizdjar Nurviat Subagia - Borneo FC.
7. Narendra Tegar Islami - Borneo FC.
8. Andrika Fathir Rachman - Borneo FC.
9. Muhammad Ridho Al Ikshan - Borneo FC.
10. Muhammad Kafiatur Rizky - Borneo FC.
11. Andhika Putra Setiawan - Borneo FC.
12. Femas Aprian Crespo - Persija Jakarta
13. Ibnu Yazid Al Mustaufiz - Persija Jakarta
14. Muhamad Sultan Akbar - Persija Jakarta
15. Waliy Marifat - Persija Jakarta
16. Jehan Pahlevi - Persija Jakarta
17. Figo Dennis Saputrananto - Persija Jakarta
18. Arkhan Kaka Putra Purwanto - Persis Solo
19. Arjuna Tri Wahyudi - PSM Makasar
20. Sulthan Zaky Pramana Putra Razak - PSM Makassar
21. Achmad Zidan Arrosyid - PSS Sleman
22. Fadel Ahmad Arrafi - PSS Sleman
23. Muhamad Gaoshirowi - Persib Bandung
24. Seva Ditya Rangga - Persib Bandung
25. M Iqbal Gwijangge - Bandung Pro United
26. Muhammad Afazriel - PPLP Sumut
27. Habil Abdillah Yafi' Prasasti Akbar - PPLP Jateng
28. Ikram Algiffari - PPLP Sumbar
29. Muhammad Nabil Asyura - PPLP Sumbar
30. Ji Da Bin - ASIOP DKI
31. Mokh Hanif Ramadhan - Cipta Cendekia
32. M. Riski Afrisal - Golden Soccer Blitar.
Demikian daftar pemain Timnas Indonesia U-16 untuk seleksi kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Ini Target PSSI yang Diberikan Kepada John Herdman di Timnas Indonesia
-
Daftar 25 Pemain Timnas Futsal Indonesia yang Dipersiapkan untuk Piala Asia 2026
-
Ole Romeny Akhirnya Komentari Pemecatan Patrick Kluivert, Singgung Penyampaian Taktik
-
Bayaran Fantastis John Herdman di Timnas Indonesia, Targetnya Juga Berat
-
Ole Romeny Menilai Kiprah Patrick Kluivert Setelah Didepak dari Timnas Indonesia
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Misi Divaldo Alves Selamatkan Persijap Jepara dari Degradasi: Semua Pertandingan Adalah Final
-
Pep Guardiola Sanjung 'Comeback' Rodri, Mampu Ubah Jalannya Pertandingan
-
Pelatih Fulham Marco Silva Murka Usai Gol Crystal Palace Terjadi Saat Timnya Hanya Main 10 Orang
-
Kim Min-jae Dipantau Sejumlah Klub Eropa, Fenerbahce Paling Ngebet
-
Arsenal Tertarik untuk Memboyong Arda Guler
-
Manchester United Diam-diam Pantau Striker Crystal Palace
-
Enzo Maresca Dipecat, Ruben Amorim Menyusul? Oliver Glasner Siap Jadi Pengganti
-
Mantan Striker Liverpool Resmi Gabung Klub Uni Emirat Arab
-
Bak Final, Persijap Jepara Tatap Serius Duel Lawan Persija Jakarta
-
Wahyudi Hamisi Siap Balas Kekalahan Telak Persijap Saat Hadapi Persija Jakarta di BRI Super League