Suara.com - Sejumlah klub Liga 1 tercatat sebagai penyumbang pemain terbanyak ke timnas Indonesia U-20 yang akan menggelar pemusatan latihan (TC) jangka panjang di Turki dan Eropa.
Kepastian ini didapat setelah PSSI merilis 34 nama pemain yang dipilih oleh pelatih timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, pada Selasa (11/10/2022).
Dari 34 nama pemain yang muncul, terdapat setidaknya lima klub Liga 1 yang terpampang sebagai penyumbang pemain terbanyak di pemusatan latihan jangka panjang timnas Indonesia U-20 kali ini.
Berikut Suara.com menyajikan daftar klub yang menyumbangkan pemain terbanyak ke pemusatan latihan timnas Indonesia U-20 yang berlangsung di Turki dan Spanyol.
1. Bhayangkara FC (3 Pemain)
Bhayangkara FC menjadi salah satu klub yang menyumbangkan pemain terbanyak untuk mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia U-20 di Turki dan Spanyol.
Setidaknya, ada tiga nama pemain Bhayangkara FC yang dipanggil oleh Shin Tae-yong. Mereka adalah Arsa Ramadhan, Dimas Juliono, dan Frezy Al Hudaifi.
Sebelumnya, ketiga nama pemain ini sudah sempat memperkuat timnas Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Surabaya beberapa waktu lalu.
2. Persebaya Surabaya (3 Pemain)
Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil 34 Pemain Timnas Indonesia U-20, Bakal Lakukan TC di Turki dan Spanyol
Persebaya Surabaya juga masih menjadi klub yang menyumbang pemain terbanyak. Kali ini, ada tiga nama pemain asal Bajul Ijo yang dipanggil oleh Shin Tae-yong.
Ketiga nama pemain yang dimaksud ialah Aditya Arya, Mochamad Widi, dan Marselino Ferdinan. Nama yang disebut terakhir menjadi salah satu bintang timnas Indonesia U-20 yang sering diandalkan oleh Shin Tae-yong.
3. Persib Bandung (3 Pemain)
Persib Bandung mendapatkan satu panggilan baru untuk pemainnya jelang pemusatan latihan jangka panjang timnas Indonesia U-20 di Turki dan Spanyol.
Dia adalah Ferdiansyah. Pemain ini sempat absen di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Namun, kini namanya akan menemani dua pemain andalan Shin Tae-yong asal Pangeran Biru, yaitu Kakang Rudianto dan Robi Darwis.
Dengan tiga nama pemain ini, Persib Bandung masuk jajaran klub dengan penyumbang pemain terbanyak di skuad timnas Indonesia U-20.
Tag
Berita Terkait
-
Sosok Daffa Fasya, Pemain Baru yang Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-19
-
Timnas Indonesia U-20 akan Hadapi Negara Eropa Selama TC di Turki dan Spanyol
-
5 Pemain Timnas Indonesia U-20 Layak Bermain di Tim Senior untuk Piala AFF 2022, Siapa Saja?
-
Timnas Indonesia U-20 Terganjal Visa Jelang TC di Turki dan Spanyol
-
Uji Coba Lawan Turki dan Spanyol, Ini Deretan Nama yang Tergabung dalam Skuad Timnas U-20
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Robert Pires Samakan Declan Rice dengan Thierry Henry dan Patrick Vieira
-
Reaksi Emil Audero Usai Gawangnya Dibobol Lima Gol Saat Lawan Juventus
-
Wayne Rooney Buka Peluang Kembali ke Manchester United, Siap Gabung Staf Michael Carrick
-
Tak Kejar Gelar? John Herdman Ungkap Misi Sebenarnya di Piala AFF 2026
-
Kenapa John Herdman Tolak Honduras dan Pilih Indonesia? Singgung Soal Liga Profesional
-
Tak Takut Dicaci! John Herdman Siap Dihantam Tekanan Suporter Indonesia
-
Jay Idzes Jadi Kunci! Ini Misi Awal John Herdman di Timnas Indonesia
-
Kontroversi 5 Gol Juventus ke Gawang Emil Audero: Penalti Dianulir dan Kartu Merah Pelatih Cremonese
-
John Herdman: Timnas Indonesia Layak Naik Kelas
-
Kata-kata Pertama John Herdman Usai Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia