Suara.com - Arsenal akan kembali menghadapi Bodo/Glimt di matchday keempat Grup A Liga Europa. Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Aspmyra, Kamis (13/10/2022) malam WIB.
Baru melakoni dua pertandingan di Grup A Liga Europa, Arsenal saat ini menempati puncak klasemen sementara dengan enam poin. Sementara Bodo/Glimt yang baru mengantongi empat poin dari tiga laga berada di posisi tiga.
Pertandingan ini akan tercatat sebagai pertemuan kedua bagi Bodo/Glimt dan Arsenal di kompetisi Eropa. Sebelumnya kedua tim telah berhadapan di Emirates Stadium pekan lalu.
Pada pertandingan yang digelar 7 Oktober kemarin, Arsenal tampil trengginas dengan menghajar wakil Norwegia dengan skor telak tiga gol tanpa balas.
Di laga tersebut, tiga gol kemenangan The Gunners masing-masing dicetak oleh Eddie Nketiah di menit 23, Rob Holding di menit 27 dan Dabio Daniel Ferreira Vieira di menit 84 babak kedua.
Berdasarkan data statistik pertandingan di Emirates Stadium pekan lalu, penguasaan bola kedua kubu nyaris imbang. Arsenal 49 persen dan Glimt 51 persen.
Namun soal efisiensi permainan, Arsenal lebih unggul. 18 tembakan ke gawang dilepaskan para pemain The Gunners, enam di antaranya mengarah ke gawang.
Sementara Glimt hanya melepaskan delapan tembakan dengan empat yang mengarah ke gawang.
Di pertemuan kedua ini, Glimt diprediksi bakal tampil all out di depan pendukung sendiri. Bukan tidak mungkin tim besutan Kjetil Knutsen bakal bikin Arsenal kesulitan.
Baca Juga: Shin Tae-yong Bakal Mundur jika Iwan Bule Lengser, Ini Respons Sederet Pemain Timnas Indonesia
Namun demikian, Arsenal tetap diunggulkan di laga ini. Selain unggul materi pemain, The Gunners juga tidak terkalahkan di lima pertandingan terakhirnya di semua kompetisi.
Kemenangan 3-2 atas Liverpool menjadi modal penting bagi tim besutan Mikel Arteta, dan tim tuan rumah harus menyadari dan waspada jika tamu mereka tengah on fire.
Prediksi Susunan Pemain
Bodo/Glimt (4-3-3): Haikin; Wembangomo, Lode, Holbraten, Sampsted; Saltnes, Berg, Vetlesen; Pellegrino, Salvesen, Mvuka.
Pelatih: Kjetil Knutsen.
Arsenal (3-4-3): Turner; Tierney, Magalhaes, Holding, Tomiyasu; Xhaka, Lokonga, Vieira; Nelson, Nketiah, Marquinhos.
Berita Terkait
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United
-
Sanksi FA Hantui Matheus Cunha Usai Selebrasi Kasar Saat Manchester United Bungkam Arsenal
-
Bursa Transfer Liga Inggris Memanas di Pekan Terakhir: Cole Palmer Buka Peluang ke MU
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
Terkini
-
Usai Bantai Korea Selatan 5-0, Timnas Futsal Indonesia Panggil Suporter untuk Hajar Kirgistan
-
Murni Jago, Timnas Futsal Indonesia Tak Butuh Hal Spesial untuk Bantai Korsel di Piala Asia
-
Benfica vs Real Madrid: Reuni Emosional Jose Mourinho dan Alvaro Arbeloa di Liga Champions
-
Dulu Ngaku Punya Darah Indonesia, Juwensley Onstein Ralat Kata-katanya usai Gabung Barcelona
-
Sebelum Gabung Persija, Shayne Pattynama Dapat Bisikan dari Bintang Persib Bandung
-
Dua Pemain Kunci Barcelona Absen Lawan Eks Klub Kevin Diks, Fermin Lopez Jadi Tumpuan
-
Darah Medan di Camp Nou: Juwensley Onstein Resmi Jalani Tes Medis di Barcelona
-
Dikritik Merumput di Liga Indonesia, Shayne Pattynama Tak Pernah Ragu Gabung Persija Jakarta
-
Selangkah Lagi ke Barcelona, Juwensley Onstein Bisa Dibujuk John Herdman Bela Timnas Indonesia?
-
Lelah dengan Drama Menit Akhir Pekan Lalu, Luis Enrique Semringah Jelang PSG Lawan Newcastle