Suara.com - Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan menerima Presiden FIFA, Gianni Infantino di Istana Merdeka, Jakarta pada Selasa (18/10/2022) siang WIB.
Pertemuan Jokowi dan Presiden FIFA menjadi bagian rencana transformasi sepak bola Indonesia pasca Tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober lalu yang menewaskan setidaknya 132 orang.
Rencana pertemuan itu muncul setelah Jokowi mengutus mantan Ketua Olimpiade Indonesia (KOI) yang kini menjabat Menteri BUMN Erick Thohir bertemu Infantino langsung di Doha, Qatar pada 5 Oktober lalu.
Dari hasil menjalin komunikasi dengan Erick Thohir terkait Tragedi Kanjuruhan, FIFA pun mengirim surat resmi ke Presiden Joko Widodo dihari yang sama.
Dalam surat resminya, FIFA tidak memberi sanksi untuk Indonesia. Mereka justru bakal membantu memperbaiki tata kelola sepak bola di Tanah Air.
"Berdasarkan surat tersebut, alhamdulillah sepak bola Indonesia tidak dikenakan sanksi oleh FIFA," kata Presiden Jokowi beberapa waktu lalu.
"FIFA bersama-sama dengan pemerintah akan membentuk tim transformasi sepak bola Indonesia dan FIFA akan berkantor di Indonesia selama proses tersebut," ucap presiden.
Sebelum dijadwalkan berjumpa dengan Presiden Jokowi di Indonesia, Presiden FIFA Gianni Infantino lebih dulu berjumpa PSSI di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (17/10/2022).
Infantino bertemu PSSI untuk membahas langkah yang akan diambil Satuan Tugas Transformasi Sepak Bola Indonesia pasca Tragedi Kanjuruhan. Kolaborasi itu akan melibatkan unsur FIFA, AFC, sejumlah kementrian RI, dan PSSI.
Baca Juga: Pesan Ketum PSSI untuk Timnas Indonesia U-20: Jangan Berbuat Aneh-aneh yang Bisa Coreng Bangsa
Hampir sepekan sebelum Infantino datang ke Indonesia, FIFA juga sudah mengirim Development Project Coordinator Niko Nhouvannasak ke Jakarta untuk bertemu PSSI.
Bahkan, FIFA kini turut berkantor di Indonesia tepatnya di GBK Arena, Senayan, Jakarta yang juga merupakan kantor baru PSSI.
"Kedatangan FIFA ke Indonesia untuk memastikan dukungan dan bantuan kepada PSSI," kata Niko dikutip laman resmi PSSI pada 11 Oktober lalu.
"Kami (FIFA dan PSSI) sedang menyusun rencana aksi yang konkrit dan "timeline", untuk memastikan seluruh persiapan berjalan dengan tepat agar kompetisi di Indonesia segera bergulir lagi."
Tag
Berita Terkait
-
Jelang Piala Dunia U-20 2023, Rumput Stadion Gelora Bung Tomo Belum Standar FIFA
-
Menpora Minta Pemkot Surabaya Ganti Rumput Stadion GBT dengan Standar FIFA
-
FIFA Berencana Siapkan Dana Kompensasi untuk Pekerja Migran yang Terluka saat Kerjakan Proyek Piala Dunia 2022 Qatar
-
Ketum PSSI Pastikan Kehadiran FIFA dan AFC Bukan Investigasi Tragedi Kanjuruhan, Tapi...
-
PSSI Beberkan Agenda FIFA, AFC dan Presiden Jokowi untuk Transformasi Sepak Bola Indonesia
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?
-
Johannes Siregar Pemain Keturunan Batak di Jerman, Pernah Belajar di Klub Kevin Diks
-
Bojan Hodak Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Igor Tolic Ungkap Hal Mengejutkan
-
Miris! Klub Malaysia Ogah Tampung 7 Pemain Naturalisasi Abal-abal