Suara.com - Persita Tangerang menjajaki kerja sama dengan tiga klub elite Portugal yakni Sporting Lisbon, Benfica, dan Porto untuk membangun akademi sepak bola yang berkualitas.
Penjajakan kerja sama itu dilakukan dengan kunjungan Presiden Persita, Ahmed Rully Zulfikar ke Portugal bersama Direktur Teknik, sekaligus Pelatih Persita U-20 Luis Edmundo Duran.
"Saya dan tim ingin belajar banyak mengenai pembinaan sepak bola di Portugal, agar bisa kita adopsi di Persita Tangerang. Portugal adalah negara yang sangat cocok untuk itu," kata Rully seperti dikutip dari Antara, Kamis (27/10/2022).
Pada kunjungan yang diinisiasi Dubes Indonesia untuk Portugal Rudi Alfonso itu, rombongan Persita berkunjung ke tiga klub besar di Portugal, yang salah satunya mantan klub Cristiano Ronaldo, Sporting Lisbon.
Menurut dia, Portugal dipilih karena dari segi postur para pemain hampir sama dengan Indonesia yakni 170-180 cm, sementara jika mengadopsi klub Inggris dan Jerman sangat sulit karena sudah jauh dari segi postur.
"Artinya, dari pola permainan dan juga segi strategi bisa kita jalankan nanti adalah dari Portugal. Selain itu tiga klub Portugal dengan tangan terbuka ingin bekerja sama dengan Persita," katanya.
Rully mengungkapkan ketiga tim itu sangat menyambut baik kunjungan rombongan Pendekar Cisadane, dan akan segera ditindaklanjuti jalinan kerja sama dengan satu atau dua tim tersebut.
"Saat ini baik kami sedang dalam proses untuk pengerjaan proposal kerja sama ini. Sembari itu kita juga terus mengejar dan menyiapkan infrastruktur di sini," katanya.
"Kemungkinan jika ada kabar dari tim Portugal kita akan putuskan memakai tim yang mana, tiga klub itu memiliki pembinaan yang bagus dan cara yang berbeda."
Baca Juga: Raphael Varane Absen Panjang, Ten Hag Pastikan Harry Maguire Kembali Jadi Andalan Lini Belakang MU
Ia mencontohkan Porto yang sudah memiliki kerja sama di beberapa negara, seperti di Amerika Serikat, dengan mendirikan akademi bernama Dragon Force, atau Sporting yang memiliki cara pembinaan bagus dengan pemain menjalani pendidikan di sekolah umum.
"Pendidikan itu sangat penting, begitu juga di Persita. Pendidikan nomor satu, supaya dari usia dini mereka dididik disiplin. Fisik dan taktik bisa dibentuk, tapi intelegensi didapat dari akademis," tukas Rully.
Berita Terkait
-
Kenapa Spalletti Ngamuk ke Fans saat Juventus Hajar Benfica 2-0?
-
Juventus Tekuk Benfica, Spalletti Akui Skuadnya Sempat Susah Payah Bongkar Pertahanan Lawan di Turin
-
Luciano Spalletti Buka-bukaan: Inilah Masalah Besar Juventus di Liga Champions
-
Prediksi Skor Juventus vs Benfica: Jose Mourinho Bisa Rusak Misi Besar Bianconeri
-
Tak Sekaya Pesaing, Pelatih Spanyol Ungkap Cara Persita Bertahan di Papan Atas Super League
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Prediksi Skor Crystal Palace vs Chelsea: The Blues Bidik Kemenangan Beruntun di Selhurst Park
-
Prediksi Super Big Match Arsenal vs Manchester United: Ujian Berat Setan Merah di Emirates
-
Prediksi Skor Manchester City vs Wolves: The Citizens Bangkit atau Wolves Buat Kejutan
-
Haaland Mandul dan 4 Alasan Kuat Pep Guardiola Diminta Mundur dari Manchester City
-
Selangkah Lagi Gabung ke Barcelona, Pemain Keturunan Medan: Saya Seorang Pemenang!
-
Saga Transfer Pemain Keturunan Indonesia Juwensley Onstein: Gagal ke AC Milan, Gabung ke Barcelona
-
Here We Go! Juventus Resmi Dapatkan Striker Muslim dari Maroko, Siapa Dia?
-
Mikel Arteta Blak-blakan Alasan Arsenal Pilih Viktor Gyokeres ketimbang Benjamin Sesko
-
Selain Timnas Indonesia, Ini Daftar Klub Eropa dan Tim Dunia yang Gunakan Apparel Kelme
-
Shayne Pattynama Pilih Gabung ke Persija, Kapten Persib Bandung Bilang Begini