Suara.com - Napoli meraih kemenangan 4-0 atas Sassuolo dalam pekan ke-12 Liga Italia di Estadio Diego Armando Maradona pada Sabtu malam (29/10/2022).
Victor Osimhen memborong tiga gol dalam pertandingan ini, dengan gol lainnya dicetak oleh Khvicha Kvaratskhelia
Berdasarkan laman resmi Serie A, tambahan tiga poin ini membuat Il Partenopei kukuh di puncak klasemen dengan 32 poin dari 12 laga. Sassuolo di posisi ke-9 dengan 15 poin.
Baru empat menit laga berjalan, Napoli sudah membuka skor lewat Victor Osimhen. Khvicha Kvaratskhelia mengirim umpan matang kepada Osimhen yang diteruskan dengan sepakan ke pojok gawang. Skor menjadi 1-0.
Gol itu membuat Napoli bermain makin agresif dan beberapa kali peluang didapat oleh para pemain depan tuan rumah.
Pada menit ke-19, Napoli menggandakan skor jadi 2-0. Kombinasi Kvicha dan Osimhen kembali membuahkan hasil. Kvicha menusuk dari sisi sayap sebelum memberikan umpan pendek yang ditembak Osimhen ke tengah gawang.
Setelah memberikan dua assist, kali ini giliran Kvicha mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-36. Sepak pojok Mario Rui dituntaskan oleh tendangan Kvicha ke pojok kiri gawang Sassuolo.
Skor 3-0 bertahan hingga turun minum.
Masuk di babak kedua, Napoli tetap menekan Sassuolo. Ada dua peluang beruntun didapat Napoli pada menit ke-53 dan ke-54 lewat Kvicha serta Piotr Zielinski, tetapi masih melebar.
Baca Juga: Link Live Streaming Valencia vs Barcelona, Liga Spanyol Segera Berlangsung
Sasusolo coba membalas lewat beberapa kali serangan balik ketika Napoli mulai mengendurkan tekanan. Namun, Napoli justru bisa memperbesar keunggulan mereka menjadi 4-0 pada menit ke-77.
Osimhen mendapat umpan terobosan ke kotak penalti lawan, ia tinggal berhadapan kiper dan melambungkan bola ke tiang jauh untuk mencatatkan hat-trick.
Tidak ada gol tambahan hingga pertandingan selesai. Napoli menang telak 4-0.
Susunan Pemain:
Napoli (4-3-3): Meret; Di Lorenzo (Zanoli 79'), Kim Min-jae, Juan Jesus, Mario Rui; Anguissa (Ndombele 56'), Lobotka (Demme 79'), Zielinski (Elmas 56'); Lozano, Osimhen, Kvaratskhelia (Raspadori 71')
Sassuolo (4-3-3): Consigli; Toljan, Erlic, Ferrari, Rogerio; Frattesi (Harroui 86'), Lopez (Obiang 78'), Thorstvedt (Henrique 65'); Lauriente, Pinamonti (Martinez 65'), Ceide (Traore 45')
Berita Terkait
-
McKennie dan Thuram Tegaskan Mentalitas Juventus, Gol Penting tapi Kemenangan Nomor Satu
-
Reaksi Emil Audero Usai Gawangnya Dibobol Lima Gol Saat Lawan Juventus
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese
-
Kronologis Amukan Antonio Conte, Tendang Botol Minum, Teriak-teriak hingga Semprot Wasit
-
Alessandro Bastoni Bongkar Kesalahan Inter Usai Ditahan Napoli: Kami Seharusnya Bisa Menang!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun
-
Gianluigi Buffon Anggap Luciano Spalletti Datang Terlambat
-
POLLING: Apakah John Herdman Bakal Senasib Seperti Patrick Kluivert dan Shin Tae-yong?