Suara.com - Timnas Ghana akan berjumpa Uruguay dalam matchday ketiga atau terakhir Grup H Piala Dunia 2022. Meski pernah dirugikan, The Black Stars enggan membalas kelicikan Luis Surez dan kawan-kawan.
Kapten Timnas Ghana, Andre Ayew memastikan timnya akan fokus untuk meraih hasil terbaik dalam pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar, Jumat (2/12/2022) mendatang.
Baginya, tidak ada ruang untuk menempatkan ambisi balas dendam atas apa yang menimpa Ghana pada perempat final Piala Dunia 2010 lalu.
"Semua orang merasa sedih tapi bagi saya hanya ingin untuk melaju ke babak selanjutnya. Balas dendam atau tidak, kami akan pergi dengan determinasi dan hasrat yang sama untuk menang karena kami ingin melaju ke babak selanjutnya," ujar Ayew dikutip dari AFP, Selasa (29/11/2022).
"Saya tidak melihat ke belakang, saya tidak ingin fokus ke masa lalu," tambahnya.
Saat itu, Ghana disingkirkan Uruguay lewat drama adu penalti setelah gol kemenangan mereka di menit-menit akhir harus digagalkan oleh aksi licik Luis Suarez.
Sundulan Dominic Adiyiah di muka gawang digagalkan oleh Luis Suarez dengan menggunakan tangan layaknya seorang kiper saat kedudukan sama kuat 1-1.
Setelah hal tersebut, Suarez diganjar kartu merah dan Ghana mendapatkan hadiah penalti. Namun, Asamoah Gyan selaku algojo gagal mencetak gol karena tendangannya masih dapat dihalau kiper Uruguay Fernando Muslera.
Pada akhirnya Ghana harus tersingkir melalui babak adu penalti dengan skor 4-2 setelah dua penendang mereka yaitu John Mensah dan Adiyiah gagal melaksanakan tugasnya dengan baik.
Baca Juga: Top Skor Piala Dunia 2022: Kylian Mbappe Masih Teratas, Bruno Fernandes Samai Lionel Messi
Gelandang Thomas Partey menekankan bahwa Ghana sudah melupakan insiden menyakitkan 12 tahun lalu itu. Dia ingin fokus membawa tim melaju ke fase selanjutnya.
"Tapi sekarang kami memiliki kesempatan lainnya dan kami harus bekerja keras untuk lolos," tegas Partey.
Hal serupa juga disampaikan oleh pelatih timnas Ghana Otto Addo yang mengatakan kekalahan dari Uruguay sudah terjadi di waktu yang lama dan mengesampingkan hal tersebut.
"Saya sangat percaya jika Anda tidak mencari terlalu banyak untuk membalas dendam untuk hal-hal semacam ini, terkadang Anda mendapat lebih banyak berkat," ungkap Addo, demikian Antara.
Berita Terkait
-
Piala Dunia 2022: Timnas AS Santai usai Hapus Logo "Allah" di Bendera Iran
-
Cristiano Ronaldo Protes Golnya Jadi Milik Bruno Fernandes, PSSI-nya Portugal Lapor FIFA
-
Inggris Hadapi Wales, Southgate Isyaratkan Lakukan Pergantian Pemain
-
Rangkuman Matchday Kedua Piala Dunia 2022: 3 Tim Lolos ke Babak 16 Besar, 2 Tersingkir
-
Casemiro: Brasil Lebih Baik dan Dewasa dari Piala Dunia 2018, Banyak Pilihan Pemain Bagus
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman