Suara.com - Bek sayap Timnas Spanyol, Dani Carvajal menegaskan timnya mengincar kemenangan lawan Jepang dalam pertandingan terakhir Grup E Piala Dunia 2022, meski La Furia Roja hanya membutuhkan satu poin untuk lolos ke babak 16 besar.
Timnas Spanyol siap meladeni perlawanan Jepang di Stadion Internasional Khalifa, Jumat (2/12/2022) dini hari WIB nanti.
Meski sudah di atas angin untuk melenggang ke babak 16 besar, Spanyol sendiri sejatinya masih bisa tersingkir di fase grup ini.
Spanyol saat ini berada di puncak klasemen Grup E dengan 4 poin, di atas Jepang dan Kosta Rika yang mengoleksi 3 poin. Sementara itu, Jerman berada di dasar klasemen dengan 1 poin.
Spanyol hanya butuh hasil imbang untuk lolos, namun skenario terburuk bisa saja terjadi. Andai kalah lawan Jepang, sementara di laga lainnya Kosta Rika mampu mengalahkan Jepang, La Furia Roja hanya akan finis di peringkat ketiga dan harus rela tersingkir.
Karena itu, menurut Carvajal, Spanyol cuma fokus untuk meraih poin penuh atas Jepang. Bukan sekadar imbang, Spanyol mengincar kemenangan di laga terakhir Grup E ini.
"Kalau kami menang melawan Jepang, kami akan menjadi juara grup. Karena itu, kami harus melakukannya. Dan memang cuma itu yang kami incar. Kami tidak akan bermain untuk hasil seri, kami menginginkan kemenangan," kata Carvajal seperti dilansir football-espana, Kamis.
"Kami harus bermain untuk menang seperti biasa dan mencoba tampil optimal untuk babak knockout," sambung penggawa Real Madrid tersebut.
Sementara itu, apabila Spanyol hanya bermain imbang melawan Jepang dan Kosta Rika mengalahkan Jerman, maka tim asuhan pelatih Luis Enrique itu hanya akan lolos ke fase gugur sebagai runner-up Grup E.
Baca Juga: Jepang Siap Habis-habisan Lawan Spanyol, Hajime Moriyasu Ingatkan Satu Hal
Berita Terkait
-
Cerita Jesus Casas Pernah Konflik dengan Pelatih PSG, Bakal Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Terungkap! Ini Kata-kata Lamine Yamal yang Dituding Nantang Dani Carvajal Buat Kelahi
-
Dani Carvajal Terkapar, Trent Alexander-Arnold Siap Hadapi Mantan di Anfield
-
Psywar Berujung Petaka: Lamine Yamal Gigit Jari di El Clasico, Real Madrid Tertawa!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
Terkini
-
3 Pemain Keturunan yang akan 'Tersingkir' dari Timnas Indonesia andai Dilatih Van Bronckhorst
-
Prediksi Lion City Sailors vs Persib Bandung di AFC Champions League Two, 26 November 2025
-
2 Pemain yang Berpotensi Jadi Andalan Van Bronckhorst Jika Latih Timnas Indonesia
-
Here We Go! PSSI Dilaporkan Komunikasi Intens dengan Giovanni van Bronckhorst
-
Giovanni van Bronckhorst Dinilai Paling Ideal Tangani Timnas Indonesia
-
Denny Landzaat Apes karena Ajax Dihajar Benfica, Jose Mourinho Kasih Sindiran Telak
-
Pantang Kalah di SUGBK! Kemenangan Harga Mati Demi Kado HUT Persija ke-97
-
Cristiano Ronaldo Pilih Lokasi Berusia 500 Tahun Lebih untuk Gelar Pernikahan
-
Sedang On Fire, Gelandang Naturalisasi Singapura Klaim Sudah Kantongi Kekuatan Persib Bandung
-
Cuma Butuh Imbang, Marc Klok Tegaskan Ingin Bungkam Lion City Sailors