Suara.com - Penampilan apik Enzo Fernandez bersama Timnas Argentina di Piala Dunia 2022 membuatnya jadi buruan klub-klub top Eropa. Terkini, Liverpool disebut telah menyiapkan 105 juta pound atau sekitar Rp1,98 triliun untuk memboyongnya.
Enzo Fernandez merupakan gelandang muda milik klub Portugal, Benfica. Berkat penampilan apiknya membantu Argentina juara Piala Dunia 2022, gelandang 21 tahun itu dinobatkan sebagai pemain muda terbaik di ajang empat tahunan itu.
Menurut laporan Football Insider, Liverpool telah mengalihkan fokus untuk memboyong Enzo Fernandez ke Anfield dan melupakan ambisi membawa gelandang muda Borussia Dortmund, Jude Bellingham ke Inggris.
Liverpool dilaporkan tengah bekerja keras untuk meyakinkan Benfica agar menjual Fernandez ke merek di tengah kabar Manchester United juga memburu pemain tersebut.
The Reds belum lama ini membeli Darwin Nunez dari Benfica sehingga mereka yakin kali ini pun bisa mendatangkan Fernandez dari klub itu.
Fernandez bergabung dengan Benfica pada awal musim ini dan langsung menjadi pemain penting klub Portugal itu.
Tapi tak mungkin Benfica mau menjual murah pemain ini. Yang ada Liverpool harus memenuhi klausul jual 105 juta pound untuk mengontraknya.
Manajer Liverpool Jurgen Klopp kabarnya turun tangan langsung merekrut pemain ini dan sudah menjalin kontak langsung agar segera mencapai kesepakatan.
Enzo Fernandez kemungkinan tergoda pindah ke Liverpool jika ada tawaran nyata karena akan menjadi tantangan baru yang menarik dalam kariernya.
Jurgen Klopp sendiri memiliki rekam jejak dalam mengasah pemain-pemain muda dan ini faktor yang bisa menjadi pertimbangan Fernandez pindah ke Liverpool dalam rangka berkembang menjadi pesepakbola kelas dunia, demikian Antara.
Berita Terkait
-
Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris Malam Ini: Aston Villa vs Liverpool, Arsenal vs West Ham
-
Wasit Final Piala Dunia 2022 Akui Salah, Bantu Argentina dan Rugikan Prancis
-
Prediksi Aston Villa vs Liverpool di Liga Inggris: Preview, Skor dan Susunan Pemain
-
4 Pemain Bertubuh Mungil di Piala Dunia 2022, Ada yang Cuma 158 Cm
-
Kabar Wajah Lionel Messi Jadi Gambar Mata Uang, Bank Sentral Argentina Angkat Bicara
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Blunder Jelek-jelekan Eliano Reijnders, Eks Penerjemah Shin Tae-yong Minta Maaf
-
Bek Naturalisasi Malaysia Facundo Garces Pendam Rasa Kecewa
-
Siapa Sangka? Mosquera dan Hincapie Kunci Sukses Arsenal Puncaki Klasemen Liga Inggris
-
Unai Emery Bangga Aston Villa Mampu Bungkam Manchester City
-
Bikin Gaduh Bilang STY Menyesal Soal Eliano Reijnders, Jeje Ungkap Motivasinya
-
Viral Salahkan Eliano Reijnders, Eks Tangan Kanan Shin Tae-yong Beri Klarifikasi
-
Habiskan Rp9 Triliun, Liverpool Babak Belur Usai Alami 4 Kekalahan Beruntun
-
Ditanya Standar Ganda soal Israel dan Rusia, Presiden FIFA Malah Bahas Konflik ASEAN
-
Bak Kapten Tim! Pernyataan Berkelas Jay Idzes Usai Sassuolo Dikalahkan AS Roma
-
Vinicius Jr Buat Ulah di El Clasico, Xabi Alonso: Yang Penting Real Madrid Menang