Suara.com - Timnas Vietnam dan pelatih Park Hang-seo diminta untuk tak terlalu khawatir jelang mengadapi Timnas Indonesia dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion GBK, Jakarta, Jumat (6/1/2023) sore WIB.
Polda Metro Jaya menegaskan bahwa mereka akan memberikan pengamanan maksimal untuk laga ini demi mencegah hal-hal yang tidak diinginkan kembali terulang.
Hal itu disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan. Dia penyebut Polri telah menyiapkan 3.624 personel gabungan meliputi 3.281 personel Polri, 212 personel TNI serta 131 personel dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Ribuan personel itu akan bertugas untuk melakukan pengamanan di di ring dua atau di luar lapangan Stadion GBK. Sementara pengamanan di dalam stadion bakal diemban oleh 500 steward.
Dengan upaya pencegahan itu, Endra Zulpan meyakinkan pihak Timnas Vietnam bahwa Stadion GBK tidak semenakutkan yang mereka kira, khususnya pasca insiden yang dialami skuda Timnas Thailand.
"Jadi tidak benar bahwa Stadion GBK ini menakutkan, kita berikan yang terbaik dan kita juga ingin menampilkan citra bahwa Indonesia ini kan sebentar lagi akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20," kata Zulpan kepada wartawan, Kamis(5/1/2023).
Sebagai informasi, sepak bola Indonesia kembali jadi sorotan setelah sekelompok suporter berbuat ulah dengan merusak bus Thailand yang tengah menuju Stadion GBK untuk laga penyisihan Grup A kontra Indonesia.
Perilaku negatif yang ditunjukkan beberapa suporter itu sangat disayangkan banyak pihak, termasuk skuad Thailand, mengingat Indonesia belum lama ini tertimpa Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan setidaknya 135 orang dalam laga Arema FC vs Persebaya Surabaya pada 1 Oktober lalu.
Zulpan pun menegaskan agar suporter bisa saling bekerjasama dengan menunjukkan perilaku sportif demi menjaga nama baik bangsa Indonesia. Selain itu, Polri juga akan mengawal ofisial Vietnam selama perjalanan menuju GBK.
Baca Juga: Deretan Psywar Park Hang-seo Jelang Semifinal Piala AFF Indonesia vs Vietnam
"Kepolisian mengimbau kepada para penonton di samping mendukung timnas Indonesia, hendaknya menjaga nama baik bangsa Indonesia dengan tetap menjunjung tinggi nilai sportivitas dalam pertandingan," jelas Zulpan.
"Kami berikan pengamanan yang optimal lah seperti harapan juga official Vietnam. Jangan khawatir. Polda Metro Jaya juga akan menyiapkan kendaraan rantis untuk mengawal kendaraan bus pemain Vietnam."
Berita Terkait
-
Prediksi Leg I Semifinal Piala AFF 2022 versi Media Vietnam: Tak Ada yang Menang, Indonesia Bisa Kalah Tipis
-
3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi Cetak Gol ke Gawang Vietnam
-
Super Ketat, Polda Metro Kawal Bus Timnas Vietnam dari Hotel hingga Stadion
-
8 Fakta Menarik Jelang Indonesia vs Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022
-
Park Hang-seo Minta Semua Orang Tinggalkan Lapangan GBK saat Latihan, Cegah Taktik Vietnam Bocor
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road
-
Detik-detik Emosi Donnarumma Meledak Usai City Ditahan Sunderland, Pep Guardiola Turun Tangan
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
-
Rp 21 Triliun! Komisi Agen Pemain 2025 Meledak 90%, Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
-
Lothar Matthaus: Jamal Musiala dan Wirtz Kunci Kebangkitan Timnas Jerman di Piala Dunia 2026
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik