Suara.com - Real Madrid menderita kekalahan dari Villarreal 1-2. Ini membuat Real Madrid gagal puncaki klasemen Liga Spanyol.
Yeremy Pino membawa Villarreal lebih dahulu di babak kedua.
Madrid kemudian membalas melalui gol penalti Karim Benzema.
Namun tim tuan rumah kembali unggul melalui penalti Gerard Moreno.
Laga itu merupakan pertandingan tandang Real Madris ke markas Villarreal dalam laga pekan ke-16 Liga Spanyol di Stadion De La Ceramjca pada Sabtu malam WIB (7/1/2023).
Berdasarkan laman resmi LaLiga, kekalahan ini membuat Real Madrid tetap duduk di tempat kedua dan gagal menggeser Barcelona di puncak klasemen. Madrid
Los Blancos memperoleh 38 poin dari 16 pertandingan, yang sama dengan Barcelona tetapi unggul selisih gol.
Sementara itu Villarreal naik ke peringkat lima usai mengoleksi 27 poin.
Villarreal langsung mendapatkan peluang pada menit ke-5. Umpan silang Moreno disambut backheel Coquelin. Courtois tidak berkutit, tetapi bola masih membentur tiang.
Madrid baru bisa membalas pada menit ke-14 lewat tendangan Benzema di tepi kotak penalti, tetapi bola masih melenceng dari gawang Villareal.
Selanjutnya, Villareal terus menekan Real Madrid hingga sulit mengembangkan permainan
Tim tuan rumah menciptakan lebih banyak peluang mencetak gol hingga babak pertama berakhir. Namun, skor tetap bertahan 0-0.
Villarreal langsung unggul di babak kedua menit ke-47.
Berawal dari kesalahan Mendy, bola diterima Moreno yang lantas memberikan ke Pino sebelum melepaskan tendangan di sisi kiri kotak penalti hingga beberapa gol. Real Madrid tertinggal 0-1.
Pada menit ke-58, Madrid mendapatkan hadiah penalti. Sepakan Benzema terbukti menyentuh lengan Foyth, VAR mengonfirmasi. Benzema lantas maju sebagai algojo dan sukses menyarangkan bola ke kanan bawah. Kedudukan menjadi 1-1.
Pada menit ke-60, Villarreal yang kini mendapat penalti setelah David Alaba melakukan handball. Moreno maju sebagai algojo dan mengirim sepakan ke sudut kiri bawah. Villarreal kembali unggul 2-1.
Ancelotti memasukkan beberapa pemain untuk mencoba mengubah permainan Madrid lebih agresif demi mencetak gol penyeimbang dan kemenangan.
Madrid terus mencoba di sisa pertandingan, tetapi Villarreal mempertahankan keunggulan dengan baik Skor 2-1 untuk kemenangan Villarreal.
Susunan Pemain:
Villareal (4-3-3): Pepe Reina, Raul Albiol, Alberto Moreno, Pau Torres, Foyth, Dani Parejo, Coquelin (Trigueros 89'), Chukwueze, Alex Baena, Yeremy Pino (Jose Morales 82'), Gerard Moreno (Danjuma 88')
Real Madrid (4-3-3): Courtois, Alaba, Ruediger, Militao, Ferland Mendy (Rodrygo 64'), Luka Modric (Camavinga 70'), Kroos, Valverde (Asensio 83'), Tchouameni (Vazquez 64') Benzema, Vinicius Junior
Baca Juga: Prediksi Villarreal vs Real Madrid di Liga Spanyol: Preview, Susunan Pemain, Head to Head dan Skor
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor
-
PSSI Tidak Main-main! Rekam Jejak Mentereng Cesar Meylan, Asisten John Herdman
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Update Klasemen BRI Super League Usai Persib vs Persija: Maung Bandung Dingin di Puncak
-
Profil Bruno Tubarao yang Injak Kaki Beckham di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang