Suara.com - Jalannya pemilihan wakil Ketua Umum PSSI dalam Kongres Luar Biasa (KLB) tidak semulus saat pemilihan ketua umum. Setelah ditetapkan hasil, ternyata harus diulang.
Awalnya, Menpora Zainudin Amali dan Yunus Nusi keluar sebagai waketum PSSI. Zainudin Amali meraih 66 suara, sedangkan Yunus Nusi meraih 63 suara.
Jumlah ini lebih banyak dari yang diraih Ratu Tisha yang mendapatkan 41 suara. Tak hanya Ratu Tisha, perolehan Amali dan Yunus Nusi juga mengungguli calon waketum lain.
Mereka adalah Ahmad Riyadh, Ahmad Syauqi Soeratno, Andre Rosiade, Doni Setiabudi, Duddy Sutandi, Fary Djemy Francis, Gede Widiade, Hasani Abdulgani, Hasnuryadi Sulaiman, Juni Ardianto Rachman, Maya Damayanti, Ratu Tisha Destria, Sadikin Aksa, dan Yesayas Oktavianus.
Namun, Amali dan Yunus belum bisa ditetapkan sebagai pendamping Erick Thohir yang sudah lebih dahulu ditetapkan sebagai Ketua Umum PSSI.
Pasalnya, FIFA dilaporkan meminta pemilihan untuk waketum PSSI diulang lantaran sempat terjadi ricuh lantaran adanya protes voters.
Adapun perwakilan FIFA memang sudah berada di lokasi untuk memantau dan memastikan prosesi pemilihan ketum, waketum, dan Exco berjalan dengan baik. Namun, ada beberapa hal yang membuat pengambilan suara ilang.
Menurut Togar Simanjuntak, Voters dari Persiba Balikpapan menyebut ada beberapa beberapa nama hilang dalam penghitungan. Sehingga diputuskan penghitungan ulang.
"Sementara banyak (voters) yang nulis Ratu Tisha hilang, ada yang nulis nama Syauqi hilang, ada yang nulis Riyadh hilang, sehingga usul dari teman-teman ganti KP (Komite Pemilihan). Tapi mantan ketua umum Pak Mochamad Iriawan mendengarkan wibawa, hitung ulang. Kongres ini diselamatkan Wibawa Pak Ibul," ujar Tigor.
Baca Juga: Menpora Zainudin Amali Kalah, Ratu Tisha dan Yunus Nusi Resmi Jadi Wakil Ketua Umum PSSI 2023-2027
"Kami marahnya para voters, itu Exco yang lama-lama mengkhianati Ibul, sekarang mau dikhianati pula, semua peserta kongres," ia menambahkan.
Nah, setelah penghitungan ulang hasilnya berbeda. Menpora Zainudin Amali kalah, nah Ratu Tisha memenangi suara bersama Yunus Nusi.
Adapun dalam perolehan Ratu Tisha ditetapkan sebagai wakil ketua umum 1 setelah mendapat 53 suara.
Sementara Yunus Nusi meraih 53 suara jadi waketum 2. Adapun Menpora Zainudin Amali meraih 44 suara.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
Terkini
-
Pemain Keturunan Islandia Bicara Adopsi dan Akui Punya Ibu Asli Jakarta
-
Statistik Mentereng Mauresmo Hinoke, Pemain Keturunan Indonesia yang Batal Bela Garuda
-
Pemain Keturunan Surabaya Dibuat Kecewa Belanda, Tak Sabar Bela Timnas
-
Marc Guehi Sulit Digapai, Liverpool Alihkan Bidikan ke Bek Dortmund
-
Fokus Hadapi Dewa United, Beckham Ingin Lanjutkan Tren Positif
-
Sudah Lupakan Saja, 2 Calon Resmi Tak Bisa Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Siapa Heimir Hallgrimsson? Juru Taktik Piala Dunia 2018 Mendadak Digosipkan Calon Pelatih Timnas
-
Beckham Putra Ambisi Jaga Ritme Persib Bandung Tak Terkalahkan Enam Laga
-
Jalur Kemenangan PSM Makassar Kembali, Tomas Trucha Merasa Ada Semangat Baru di Tim
-
Muhammad Ferrari Sambut Baik Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Sangat Penting!