Suara.com - Tanda debut Marselino Ferdinan muncul, namanya masuk ke dalam skuad KMSK Deinze melawan KRC Genk II dalam lanjutan Liga Belgia, Sabtu (25/2/2023).
Marselino Ferdinan menatap langkah besar di Liga Belgia setelah masuk dalam skuad KMSK Deinze, eks Persebaya Surabaya diprediksi debut hari ini.
Masuknya nama Marselino Ferdinan ke skuad KMSK Deinze tak lepas dari rampungnya segala urusan administrasi, lampu hijau pun turun.
Waktu untuk turun ke lapangan hanya tinggal menunggu instruksi dari sang pelatih, Marc Grosjean yang memegang penuh kendali atas timnya saat ini.
Keberadaan Marselino di skuad tim yang terbilang sedang sekarat, pasalnya KMSK Deinze berada di zona degradasi setelah menempati peringkat ke-8.
Usai melalui 22 pekan, Marselino dan skuad Orayen Hitam harus bertarung melawan lima tim lainnya dengan tujuan yang sama yakni terhindar dari zona degradasi.
Klub ini sudah mengoleksi 30 poin, namun masih selisih 6 poin dari peringkat keenam klasemen, RSCA Future yang juga merupakan batas zona playoff.
Perjuangan berat Marselino sudah didepan mata, tentu agar bisa membawa tim ini menuju ke zona playoff promosi ke kompetisi kasta teratas Liga Belgia.
Sementara poin dari fase reguler tidak hilang selama playoff digelar dan nantinya hanya akan ada satu tim yang menelan pil pahit degradasi.
Baca Juga: Tak Ada Marselino Ferdinan, Ronaldo Kwateh Jadi Pilar Utama Timnas Indonesia U-20
Posisi tim Marselino terbilang aman, mengingat selisih poin yang sangat jauh dari tim penghuni klasemen akhir kompetisi, Virton dengan koleksi 14 poin.
Karier sepak bola Marselino segera dimulai setelah resmi bergabung KMSK Deinze pada batas akhir bursa transfer musim dingin lalu.
Meski hal ini harus dibayar mahal dengan dicoretnya nama sang pemain dari skuad timnas Indonesia U-20 dari Piala Asia U-20 2023.
Shin Tae-yong mendepak nama sang pemain dari 23 anggota timnas Indonesia U-20 untuk Piala Asia U-20 2023 pada 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan.
Menarik dinantikan waktu debut Marselino, akankah sebagai starter atau pemain pengganti di tengah pertandingan yang sedang berjalan.
(Kontributor: Eko )
Berita Terkait
-
Marselino Ferdinan Absen di Piala Asia U-20 2023, Arkhan Fikri Siap Berikan yang Terbaik untuk Timnas Indonesia
-
7 Pemain yang Dicoret Shin Tae-yong dari Skuad Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Asia, No.5 Gelandang Andalan
-
Marselino Ferdinan Tak Bisa Perkuat Indonesia id Piala Asia U-20, Netizen Soroti Lini Tengah Timnas
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor
-
PSSI Tidak Main-main! Rekam Jejak Mentereng Cesar Meylan, Asisten John Herdman
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Update Klasemen BRI Super League Usai Persib vs Persija: Maung Bandung Dingin di Puncak
-
Profil Bruno Tubarao yang Injak Kaki Beckham di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah