Suara.com - Timnas Indonesia U-20 sukses mendapatkan tiga poin usai mengalahkan Suriah di matchday kedua Grup A Piala Asia U-20 2023, Sabtu (4/3/2023). Bermain di Lokomotiv Stadium, Uzbekistan, Garuda Nusantara menang dengan skor tipis 1-0.
Gol kemenangan Timnas Indonesia U-20 dicetak oleh Hokky Caraka. Pemain PSS Sleman itu mencetak gol indah pada menit ke-35.
Tambahan tiga poin ini menjaga asa tim Merah Putih lolos dari fase grup. Berikutnya, Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi tuan rumah Uzbekistan di laga pamungkas babak grup pada 7 Maret 2023.
Jalannya pertandingan
Sepuluh menit pertandingan berjalan lini pertahanan Timnas Indonesia U-20 terus ditekan. Di awal-awal babak pertama, Suriah terus berusaha membongkar pertahanan skuad Garuda Nusantara.
Sementara Timnas Indonesia U-20 dipaksa bertahan. Huga Samir dan kawan-kawan menunggu kesempatan untuk melancarkan counter attack.
Tim Merah Putih masih sulit keluar dari tekanan Suriah. Namun di menit 22, Timnas Indonesia U-20 sempat mendapat peluang emas. Sayang tendangan Dzaky Asraf masih menyamping di pinggir gawang Maksim Sarraf.
Memasuki menit ke-30, Garuda Nusantara mulai berani melakukan tekanan. Mereka sudah bisa membangun serangan meski belum ada peluang berbahaya.
Timnas Indonesia U-20 akhirnya bisa mencetak gol pada menit ke-34. Berawal dari serangan balik, Hokky Caraka yang mendapat umpan dari Hugo Samir mencetak gol Indah ke gawang Suriah.
Baca Juga: Shin Tae-yong Bicara Pemanggilan Brandon Scheunemann Gantikan Zanidin Fariz di Timnas Indonesia U-20
Unggul 1-0 Timnas Indonesia U-20 bermain lebih lepas. Terlihat, Muhammad Ferarri cs kembali punya ambisi menambah keunggulan.
Namun, hingga turun minum tidak ada gol tambahan tercipta. Timnas Indonesia U-20 sementara unggul 1-0.
Di babak kedua, Timnas Indonesia U-20 dengan berani meladeni permainan cepat Suriah meski ditekan bertubi-tubi.
Empat menit bola bergulir di babak kedua, Suriah nyaris menyeimbangkan papan skor. Beruntung bagi Garuda Nusantara, bola hasil tembakan penyerang lawan masih dimentahkan tiang gawang.
Timnas Indonesia U-20 bermain cukup baik dan disiplin dalam meredam tekanan lawan. Bahkan, selepas menit ke-60 tim asuhan Shin Tae-yong kembali bisa membuat pertahanan Suriah ketar-ketir.
Hingga menit 80 jalannya pertandingan masih sangat sengit. Indonesia yang mulai agresif beberapa kali mencoba melancarkan serangan balik.
Berita Terkait
-
Baru Lima Detik Sudah Dapat Kartu Merah, Penyerang Yordania Jadi Pemain Paling Sial di Piala Asia U-20 2023
-
Hokky Caraka Cetak Gol Indah, Timnas Indonesia U-20 Ungguli Suriah di Babak Pertama
-
Susunan Pemain Suriah vs Timnas Indonesia di Piala Asia U-20 2023: Ronaldo Kwateh dan Hokky Caraka Tetap Diandalkan
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
9 Wonderkid Asia yang Bakal Bersinar di Piala Dunia U-17 2025: Ada Pemain Indonesia
-
Anak Legenda Inter Milan Kirim Psy War buat Timnas Indonesia U-17
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe
-
9 Laga Tanpa Kalah, 5 Kemenangan Beruntun di Premier League, Apa Kelemahan Arsenal?
-
Liverpool Bangkit!5Fakta Kemenangan The Reds: Rekor Mohamed Salah
-
Ambil Jatah Penalti Mbappe tapi Gagal Cetak Gol, Xabi Alonso Sindir Vinicius Jr
-
Gary Neville Yakin Arsenal Juara Premier League, Hanya Tim ini yang Bisa Gagalkan
-
Piala Dunia U-17 2025: Ambisi Argentina Ulang Memori Indah Qatar 2022
-
Liverpool Akhiri Rekor Buruk, Arne Slot Malah Kena Sentil Steven Gerrard
-
Legenda Persija Jakarta dan Gubernur Sulut Bangkitkan Lagi Persma 1960