Suara.com - Federasi Sepak Bola Peru (FPF) buka suara terkait rumor yang menyebut mereka mengundurkan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Hal itu bikin posisi Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 aman?
Sebelumnya muncul rumor Peru mengundurkan diri sebagai host Piala Dunia U-17 2023 karena tengah sibuk menyelesaikan masalah dalam negeri pasca bencana alam pertengahan Maret lalu.
Rumor itu salah satunya disampaikan akun Twitter, @theaseanball, Selasa (28/3/2023) tak lama setelah munculnya rumor FIFA memberikan status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 untuk Peru dan Indonesia mendapatkan jatah Piala Dunia U-17 2023.
“Federasi Sepakbola Peru (FPF) telah memutuskan untuk menarik tuan rumah Piala Dunia FIFA U-17 karena pemerintah negara tersebut akan mengalokasikan sumber daya tersebut untuk rekonstruksi setelah bencana alam," tulis akun Twitter, @theaseanball.
Kini, FPF dan pemerintah Peru menegaskan bahwa rumor tersebut tidak benar. Mereka masih ingin dan bersedia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.
"Pemerinitah Peru tidak mundur sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17, apalagi FPF. Kami bekerja agar organisasi dapat dikonsolidasikan dan pemerintah juga berkomitmen," kata presiden FPF, Agustin Lozano seperti dikutip dari Diario AS.
"Pemerintah memberi kami alternatif yang akan dievaluasi oleh pihak FIFA," sambung Lozano, sebagaimana dimuat Bolatimes--jaringan Suara.com, Selasa (28/3/2023).
Sebelumnya pemerintah Peru mengusulkan agar perhelatan Piala Dunia U-17 2023 berlangsung di kota Lima. Hal ini disebabkan bencana longsor salju di kawasan pantai utara negara tersebut.
Bencana longsor salju ini membuat krisis finansial menerpa Peru. Kondisi ini yang membuat Peru dirumorkan mundur sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17.
Baca Juga: Shin Tae-yong: Saya Harap Piala Dunia U-20 Tetap Jalan Lancar di Indonesia
Menurut Agustin, jika tidak ada masalah, perwakilan FIFA akan tiba di kota Lima dalam beberapa hari ke depan untuk inspeksi ke sejumlah stadion.
Peru sempat disebut oleh Yesayas Oktavianus, eks Exco PSSI sebagai pengganti Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
“Mungkin kita tidak menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20, tapi Piala Dunia U-17. Yang mana jatahnya diambil oleh Peru,” ungkap Mantan Pengurus PSSI, Yesayas Oktavianus dalam Podcast Good Radio, dikutip Selasa (28/3/2023).
"Surat yang diberikan FIFA kepada pemerintah menunjuk Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 menggantikan Indonesia."
Berita Terkait
-
Media Malaysia Soroti Kualitas Rumput Stadion Patriot usai Dikritik Pelatih Burundi
-
Media Argentina: Indonesia Tempat Terjadi Tragedi Sepak Bola Terbesar di Sepanjang Sejarah
-
Hokky Caraka ke Penolak Timnas Israel: Anda Semua Menghancurkan Mimpi Anak-anak di Negeri Ini
-
Curhat Shin Tae-yong Soal Kabar Piala Dunia U-20 Batal Digelar di Indonesia
-
Gass! Timnas Indonesia Tetap Latihan di Tengah Kabar Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Viral! Belum Kick-Off, Skuat Jepang U-17 Sudah Dipukuli Pemain Korea Utara
-
Gagal Transfer, Cedera Setahun, Twente Kini Ingin Damai dengan Mees Hilgers
-
Bojan Hodak Nilai Dewa United Tim Kuat
-
Eks Bintang Liverpool Terancam Bangkrut Usai Diterpa Badai Masalah: Bisnis Gagal hingga Konflik
-
Sindiran atau Sadar Diri? Harry Kane Tak Yakin Bisa Raih Ballon d'Or Meski Cetak 100 Gol
-
Legenda Belanda Klaim Lamine Yamal Bisa Lampaui Lionel Messi
-
Air Mata Andy Robertson Kenang Diogo Jota Usai Antar Skotlandia Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Arsenal Terancam Kehilangan Gabriel Magalhaes Dalam Waktu Lama, Arteta Bakal Lakukan Apa?
-
Persib Tantang Dewa United, Thom Haye Tak Sabar Unjuk Kebolehan
-
Kata-kata Daffa Fasya Usai Mentereng di Bawah Mistar Gawang Timnas Indonesia U-22 Saat Lawan Mali