Suara.com - Berikut rekap hasil Kualifikasi EURO 2024 periode 23-29 Maret 2023 yang ditutup duel Turki vs Kroasia hingga Skotlandia vs Spanyol, Rabu (29/3/2023) dini hari WIB.
Kroasia berhasil mengalahkan tuan rumah turki dalam matchday kedua Grup D Kualifikasi EURO 2024 di Timsah Arena, Bursa. Mereka menang dengan skor 2-0.
Seluruh gol Kroasia dalam laga ini diborong striker Chelsea, Mateo Kovacic. Dia mencetak gol masing-masing pada menit ke-20 dan ke-45.
Ini merupakan kemenangan perdana Kroasia di Kualifikasi EURO 2024 setelah bermain imbang 1-1 dengan Wales pada matchday pertama.
Hasil ini membuat Kroasia untuk sementara menduduki urutan dua klasemen Grup D dengan koleksi empat poin, setara dengan Wales di peringkat teratas.
Di laga lain, Timnas Skotlandia berhasil membungkam tamunya, Spanyol dalam matchday kedua Grup A Kualifikasi EURO 2024.
Duel Skotlandia vs Spanyol di Hampden Park, Glasgow itu rampung dengan skor 2-0. Scott McTominay jadi pahlawan kemenangan Tartan Army setelah memborong seluruh gol di laga ini.
Gelandang Manchester United itu membawa Skotlandia unggul ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit, sebelum menggandakan skor pada menit ke-51.
Kemenangan ini membuat Skotlandia untuk sementara memuncaki klasemen Grup A Kualifikasi EURO 2024 dengan koleksi enam poin hasil memborong kemenangan dari dua matchday pertama.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi EURO 2024: Belanda Lumat Gibraltar 3-0
Sebelum mengalahkan Spanyol, Skotlandia lebih dulu menghajar Siprus dengan skor 3-0.
Di sisi lain, hasil ini membuat Spanyol untuk sementara menduduki urutan kedua klasemen dengan koleksi tiga poin dari dua laga. Sebelum dipermalukan Skotlandia, mereka berhasil melumat Norwegia 3-0.
Rekap Hasil Kualifikasi EURO 2024 23-29 Maret 2023
23 Maret
Kazakstan 1-2 Slovenia
24 Maret
Berita Terkait
-
Hasil Skotlandia vs Spanyol di Kualifikasi EURO 2024: McTominay Dua Gol, Tartan Army Menang 2-0
-
Cristiano Ronaldo kini Punya Gaya Selebrasi Baru yang Ikonik, Langsung Praktek saat Gunduli Luksemburg 6-0
-
5 Fakta Menarik Skotlandia vs Spanyol di Kualifikasi Euro 2024 dan Link Live Streaming
-
Kurang Bersinar di Timnas Prancis, Striker Incaran Man United Dibela Deschamps
-
Ronald Koeman Terkejut Timnas Belanda Seperti Tim Medioker: Kami Harus Naikkan Level
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Resmi! Kata-kata Liam Rosenior Usai Dikontrak Chelsea Hingga 2032
-
Pelaku Cuma Ditegur, Ini Klarifikasi Kafi FC soal Tendangan Kung Fu Liga 4 Yogya
-
Sassuolo vs Juventus: Dear Jay Idzes, Hati-hati dengan Mesin Gol Si Nyonya Tua Ini
-
Paul Scholes Peringatkan Man United Jangan Rekrut Enzo Maresca, Kenapa?
-
Data Menyedihkan di Balik Ruben Amorin Dipecat Manchester United, Parah Sih...
-
Calon Pelatih Chelsea Liam Rosenior: Pengagum Sir Alex Ferguson, Peniru Jurgen Klopp
-
Komentar Tidak Biasa Pelatih Asal Malaysia Soal John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Cerita John Herdman Kena Maki Eks Pelatih Lionel Messi
-
Horor Menit 73 Liga 4 DIY: Tendangan Kung Fu Leher Disasar, Wasit Tutup Mata
-
Ngeri! Anggota FBI Pantau Laga Maroko vs Kongo di Piala Afrika 2025, Mau Nyulik Siapa?