Suara.com - Pelatih Burundi Etienne Ndayiragije memuji peran Shin Tae-yong dalam meracik strategi Timnas Indonesia melawan Burundi di laga kedua FIFA matchday, Selasa malam kemarin. Bahkan Etienne Ndayiragije mengaku sudah memperingatkan ketangguhan Timnas Indonesia kepada skuadnya.
Al Hasil dalam laga tersebut, Timnas Burundi gagal menang karena gol di akhir-akhir laga yang dibuat Timnas Indonesia.
"Kami sempat memimpin di menit 91-92, tapi kami melawan tim kuat Indonesia," kata Ndayiragije dalam konferensi pers usia pertandingan.
Timnas Indonesia hampir saja kala andai Jordi Amat tidak mencetak gol di menit akhir pertandingan.
Alhasil, kekalahan di pertemuan kedua membuat Burundi gagal balas dendam. Etienne Ndayiragije mengakui timnya kesusahan kalahkan Timnas Indonesia.
"Timnas Indonesia bekerja sebagai tim, mereka organisasinya bagus. free-kick terakhir itu taktik pelatih, mereka ambil dengan baik," kata dia.
"Saya bilang ke tim kalau kalian kasih free kick atau corner, Timnas Indonesia akan menghukummu, kemudian kita melakukan kesalahan."
Jalannya pertandingan
Pemain bertahan Jordi Amat mencetak gol untuk menghindarkan Indonesia dari kekalahan saat menjamu Burundi, pada pertandingan FIFA match day yang berakhir imbang 2-2 yang dimainkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa malam WIB.
Dengan hasil ini, maka Indonesia menyelesaikan FIFA match day pada Maret dengan catatan satu kemenangan dan satu kali imbang. Pada pertandingan sebelumnya, Indonesia meraih kemenangan 3-1 atas Burundi.
Tim garuda mencoba menggebrak sejak awal. Kapten Dendy Sulistyawan menusuk dari sisi kiri untuk mengirim umpan silang yang dapat ditangkap kiper Burundi Rukundo Onesime.
Selanjutnya bek Edo Febriansah mengirim umpan silang dari sisi kiri untuk disambar Yakob Sayuri, namun bola masih mengarah keluar lapangan.
Gawang Indonesia sempat terancam pada menit ke-14 saat Elkan Baggot keliru mengantipasi jatuhnya bola. Bola kemudian dapat dikuasai Sadio Berahino, yang melepaskan sepakan lemah untuk dapat ditangkap kiper Indonesia Syahrul Trisna.
Indonesia harus melakukan pergantian pemain lebih dini. Pada menit ke-23, Edo Febriansah yang cedera harus ditarik keluar lapangan untuk digantikan Pratama Arhan.
Masuknya Arhan memberi lebih banyak opsi serangan di sisi kiri tim Indonesia. Kedua tim kemudian lebih banyak melakukan jual-beli serangan, namun baik Indonesia maupun Burundi kesulitan menciptakan peluang bersih. Babak pertama pun ditutup dengan skor kacamata.
Indonesia baru mampu memecah kebuntuan pada menit ke-61. Diawali upaya tusukan Yakob Sayuri di sisi kiri pertahanan Burundi, ia kemudian mengirimkan umpan tarik untuk disambar Witan Sulaiman.
Burundi kemudian mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-80 melalui gol pemain bintangnya Saido Berahino yang menyundul bola kiriman dari sisi kiri.
Witan kembali mendapatkan peluang bagus pada menit ke-87. Dari situasi kemelut di mulut gawang Burundi, bola kemudian disambut sepakan kaki kanan Witan yang masih bisa ditangkap kiper Onesime.
Tim tamu justru berbalik memimpin pada menit ke-90 saat Abedi Bigirimana mampu memaksimalkan peluang, dengan menyundul bola yang bersarang ke gawang Syahrul Trisna.
Namun Jordi mampu menjadi penyelamat tim Garuda pada menit ke-94. Diawali tendangan bebas Marc Klok, bola kemudian disundul bek klub Malaysia Johor Darul Ta'zim untuk melesak masuk ke gawang Burundi.
Baca Juga: Shin Tae-yong: Banyak Pemain Mengeluh Kabar Piala Dunia U-20 Batal di Indonesia
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
Terkini
-
Rodri Sembuh Giliran Mateo Kovacic Dihantam Cedera, Pep Guardiola Pusing
-
Dari Sterling hingga Foden, Ini 6 Bintang Premier League Jebolan Piala Dunia U-17
-
Berstatus Anak Eks Inter Milan, Bintang Honduras Tebar Ancaman ke Timnas Indonesia U-17
-
Asnawi Mangkualam Makin Galak dan Serba Bisa! Eksperimen di Port FC Gokil
-
Rapor Terbaru Pemain Timnas Indonesia di Belanda: Mauro Zijlstra Terbaik, Sisanya Turun
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Garuda Muda Waspada! Zambia Bukan Lawan Enteng di Laga Pembuka Piala Dunia U-17 2025
-
Antusiasme Suporter Ciptakan Rekor Saat Timnas Futsal Indonesia Melawan Australia
-
Absen 9 Bulan karena Cedera, Mees Hilgers Bakal Pensiun Dini?
-
Legenda Juan Sebastian Veron: Penyihir Lapangan Tengah yang Bikin Sir Alex Naik Pitam