Suara.com - Hasil Liga Spanyol pada Jumat (28/4/2023) dini hari WIB, menampilkan rangkaian pertandingan pekan ke-31. Villarreal, Valencia dan Sevilla memenangi laga pekan ini setelah mengalahkan lawan-lawannya.
Villarreal sukses mengamankan tiga poin setelah mengalahkan tamunya Espanyol 4-2. Empat biji gol Villarreal dicetak oleh Etienne Capoue (53’, 90+2’), Daniel Parejo (63’), dan Nicolas Jackson pada menit ke-80.
Sementara itu, dua biji gol Espanyol disarangkan oleh Javi Puado pada menit ke-45 dan Joselu pada (73’). Selain itu, Periquitos juga harus kehilangan Edu Expostio karena dikartu merah saat masuk injury time.
Dengan kemenangan tersebut, Villarreal melengserkan Real Betis dan kini menghuni peringkat kelima klasemen Liga Spanyol dengan torehan 50 poin dari 31 laga.
Pada pertandingan lainnya Valencia juga sukses mengamankan tiga poi. Melawan tim tamu Real Valladolid di laga lanjutan Liga Spanyol, Valencia sukses menang dengan skor 2-1 secara dramatis.
Valladolid memimpin lebih dulu lewat Cyle Larin (6’) sebelum akhirnya bisa disamakan oleh Mouctar Diakhaby (60’) dan Javier Guerra Moreno tampil sebagai pahlawan dengan golnya pada (90+3’).
Sevilla juga melanjutkan hasil positifnya setelah mengamankan tiga kemenangan beruntun di Liga Spanyol setelah mengalahkan Athletic Bilbao 1-0. Lucas Ocampos mencetak gol tunggal kemenangan Sevilla dari titik penalti di menit ke-90+2.
Sevilla saat ini berada di posisi 11 klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 41 poin dari 31 pertandingan. Sementara Bilbao di posisi ketujuh dengan 46 poin.
Hasil Liga Spanyol Jumat (28/04/23) dini hari WIB :
Baca Juga: Timnas Indonesia U-22 Adaptasi Lapangan di Kamboja, Indra Sjafri: Semua Pemain Fit
Villarreal 4-2 Espanyol
Valencia 2-1 Valladolid
Athletic Bilbao 0-1 Sevilla
Klasemen Liga Spanyol
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor
-
PSSI Tidak Main-main! Rekam Jejak Mentereng Cesar Meylan, Asisten John Herdman
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Update Klasemen BRI Super League Usai Persib vs Persija: Maung Bandung Dingin di Puncak
-
Profil Bruno Tubarao yang Injak Kaki Beckham di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?