Suara.com - Kapten Timnas Indonesia Rizky Ridho gagal eksekusi penalti saat melawan Filipina di SEA Games 2023. Namun Pelatih Timnas Indonesia Indra Sjafri tak marah.
Indra Sjafri menilai sang pemain tidak boleh disalahkan.
Termasuk para pemain yang membuang sejumlah peluang bagus untuk memperbesar keunggulan Indonesia.
"Saya juga tidak akan menyalahkan personel pemain. Karena bagaimanapun setiap pemain telah memiliki kontribusi yang baik terhadap pertandingan ini sehingga kami bisa menang 3-0," kata Indra Sjafri pada konferensi pers yang berlangsung di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu malam.
Pasca kemenangan lawan Filipina Indra Sjafri belum akan evaluasi terhadap permainan tim secara menyeluruh.
Dia masih menunggu laporan lengkap yang objektif dari tim analis performa untuk dapat menilai permainan anak-anak asuhnya.
Laporan itu baru akan didapat pada keesokan hari atau Minggu ini.
Berkat kemenangan tersebut tim Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup A dengan koleksi tiga poin.
Berikutnya Garuda Muda akan ditantang oleh Myanmar pada 4 Mei.
Baca Juga: CdM Minta Timnas Indonesia U-22 Jaga Konsistensi Usai Menangi Laga Perdana SEA Games 2023
Timnas Indonesia membuka perjalanan di SEA Games 2023 Kamboja lewat kemenangan 3-0 atas Filipina pada pertandingan pertama Grup A yang dimainkan di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu sore WIB.
Ketiga gol kemenangan Indonesia itu dibukukan oleh Marselino Ferdinan pada babak pertama disusul dua gol yang disumbangkan oleh Irfan Jauhari dan Fajar Fathur Rahman menjelang peluit panjang berbunyi.
Setelah memecah kebuntuan melalui gol Marselino Ferdinan pada menit ke-46, Timnas Indonesia sempat kesulitan mematahkan pertahanan Filipina.
Bahkan kapten Rizky Ridho gagal mengeksekusi penalti dengan sempurna pada babak kedua.
Garuda Muda baru berhasil memperbesar keunggulan melalui gol-gol yang tercipta menjelang laga usai.
Gol kedua Indonesia dibukukan oleh Irfan Jauhari pada menit ke-90.
Sedangkan gol ketiga Indonesia dicetak oleh pemain pengganti lainnya Fajar Fathur Rahman pada menit ke-92.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Strategi Transfer Inter Milan Januari 2026: Bidik Serius Bek Sassuolo, Siapa Dia?
-
Jadwal Lengkap Serie A Pekan Ini: Ujian Berat Napoli di Roma, AC Milan Bidik Puncak Klasemen
-
Pengakuan Ole Romeny Soal Atmosfer Stadion GBK Seperti Kandang Feyenoord Dikali 3
-
Bursa Transfer Januari 2026 Dibuka: Peta Lengkap Rencana 20 Klub Premier League
-
Alasan PSSI Belum Umumkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Bos Persija Jakarta Request Wasit Jelang Duel Klasik Kontra Persib Bandung
-
Pemain Keturunan Guinea Akui Susah Payah Bersaing Tembus Skuad Timnas Indonesia U-20