Suara.com - Berikut prediksi susunan pemain Timnas Indonesia vs Palestina dalam laga uji coba FIFA Matchday Juni 2023. Tiga pemain naturalisasi kemungkinan absen dalam laga ini.
Duel Timnas Indonesia vs Palestina bakal berlangsung hari ini, Rabu (14/6/2023) pukul 19.30 WIB. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Timnas Indonesia akan menghadapi ujian berat saat menjamu Palestina. Hal itu setidaknya merujuk dari ranking FIFA kedua negara yang terpaut cukup jauh.
Merujuk laman resmi FIFA, Palestina untuk sementara menduduki peringkat 93 dunia. Sementara Timnas Indonesia masih berada jauh di belakangnya lantaran duduk di posisi 149.
Selain itu, persiapan Timnas Indonesia menuju laga ini juga sempat terganggu. Skuad baru bisa komplit pada Selasa (13/6/2023) menyusul kedatangan Shayne Pattynama pasca membela Viking FK di Liga Norwegia.
Namun, dari 26 pemain terbaik yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong, tidak semuanya diperkirakan dalam kondisi baik secara fisik.
Beberapa nama seperti Jordi Amat diragukan sudah pulih sepenuhnya pasca mengalami cedera saat membela Johor Darul Ta'zim di Liga Super Malaysia.
Begitu pun dengan Saddil Ramdani yang sejak April sempat dibekap cedera di mana pelatih Sabah FC berharap sang pemain bisa pulih setelah FIFA Matchday Juni 2023.
Sedangkan Sandy Walsh dipastikan absen membela Timnas Indonesia kontra Palestina. Sang pemain mengalami cedera ketika berlatih bersama skuad Garuda di Lapangan Thor, Surabaya beberapa hari lalu.
Baca Juga: Prediksi Timnas Indonesia vs Palestina: Head to Head, Susunan Pemain dan Link Live Streaming
Di sisi lain, Shayne Pattynama juga diragukan tampil mengingat baru bergabung bersama skuad Garuda di waktu yang begitu berdekatan dengan hari pertandingan.
Situasi itu membuat tiga dari tujuh pemain naturalisasi yang dipanggil kemungkinan absen dalam laga kontra Palestina.
Meski demikian, Shin Tae-yong diperkirakan tidak akan kesulitan mencari para penggantinya mengingat kedalaman skuad Timnas Indonesia yang cukup mumpuni.
Pratama Arhan yang sejauh ini jadi andalan di pos bek kiri kemungkinan bakal diturunkan mengingat Pattynama baru hadir dan perlu beradapatasi.
Sedangkan pos yang ditinggalkan Sandy Walsh bisa tetap diisi Asnawi Mangkualam. Posisi Jordi Amat sendiri bisa dipercayakan kepada beberapa pemain termasuk Fachruddin Aryanto.
Timnas Indonesia diperkirakan masih akan tampil dengan formasi 3-4-3. Kekuatan di lini belakang serta cairnya di lini depan diharapkan bisa jadi senjata mengalahkan Palestina.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
Shin Tae-yong Masih Dirindukan Meski Timnas Indonesia Sudah Punya Calon Pelatih
-
Maarten Paes Akhiri Musim Lebih Cepat, Tak Ada FIFA Matchday Jadi Salah Satu Alasannya
-
Daftar Calon Pelatih Timnas Indonesia Makin Mengerucut, Siapa Saja?
-
Pemain Keturunan Gabung Persija Jakarta, Pelatih Brasil Pantau Perkembangan
-
Psywar Dingin Bintang Brasil, Satu Kalimat yang Jadi Alarm Bahaya untuk Timnas Indonesia U-17
-
4 Fakta Mengerikan di Balik 16 Kemenangan Beruntun Bayern Munich, PSG Jadi Korban
-
Pelatih Selangor FC: Mari Kita Buat Persib Kesulitan
-
Prediksi Legenda Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026, Yakin Bisa Lolos Grup
-
Pelatih Persija Akui Timnas Indonesia U-17 Bakal Susah Kalahkan Brasil, Kenapa?
-
Kata-kata Ole Romeny yang Akhirnya Comeback Bermain di Oxford United