Suara.com - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll mengakui timnya cukup berat tanpa sokongan para pemain asing. Hal itu dia sampaikan pasca Macan Kemayoran ditahan imbang PSM Makassar, Senin (3/7/2023).
Juru taktil asal Jerman itu berharap proses perekrutan pemain asing bisa dipercepat manajemen agar Persija bisa bersaing di BRI Liga 1 2023-2024.
Tanpa komposisi pemain asing yang lengkap, Persija terlihat kesulitan saat menjamu PSM dalam laga pekan perdana Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam WIB.
Dalam pertandingan yang berkesudahan 1-1 itu, Macan Kemayoran cuma bisa menurunkan satu pemain asing yaitu Ryo Marsumura. Dua pemain import lain yang dimiliki Persija yaitu Ondrej Kudela dan Marko Simic terpaksa absen.
Ondrej Kudela yang diboyong sejak musim lalu, masih menjalani pemulihan cedera. Sementara Marko Simic belum bisa debut dalam periode kedua berseragam Macan Kemayoran karena masih mengurus visa.
Sejauh ini, Persija masih punya tiga slot untuk mendatangkan pemain asing. Meski demikian, para pemain itu masih belum juga didatangkan kendati Liga 1 sudah kick-off sejak 1 Juli lalu.
Padahal, bursa transfer Liga 1 2023-2024 akan segera ditutup, tepatnya pada 20 Juli mendatang.
"Saya akan senang jika mereka (pemain asing) bisa cepat ke sini. Tapi tidak segampang itu prosesnya, kita akan tunggu timnya lengkap. Situasinya memang seperti ini, tapi kita percaya pada tim yang sudah ada," kata Thomas Doll dalam konferensi pers di SUGBK usai pertandingan.
"Kami merasa cukup kehilangan dengan tidak adanya Kudela dan Simic karena sebenarnya mereka bisa saja membuat perubahan di laga tadi. Jadi saya berharap prosesnya bisa dipercepat," sambungnya juru formasi asal Jerman tersebut.
Baca Juga: Pelatih PSM Tuding Persija Sengaja Tak Prioritaskan Pembelian Pemain Asing, Kok Bisa?
Berdasarkan rumor yang berkembang saat ini, Persija tengah dikaitkan dengan kapten Lechia Gdansk Maciej Gajos. Selain itu ada lagi eks penyerang sayap timnas Republik Ceko Jiri Skalak.
Macan Kemayoran juga dikabarkan tertarik mendatangkan pemain Thailand, Philip Roller. Namun, semua belum ada kepastiannya.
Berita Terkait
-
Ada Misi Khusus Dibalik Lambatnya Persija Beli Pemain Asing?
-
Ngeri! Sikap Wasit Liga 1 Dinilai Bisa Bikin Pemain PSM Meninggal, Simak Penjelasannya
-
Pelatih PSM Kecam Wasit BRI Liga 1 Tidak Peka, Bisa Bikin Pemain Meninggal
-
Andritany Kecewa Persija Gagal Kalahkan PSM Makassar di Kandang, tapi...
-
PSIS Hancurkan Bhayangkara FC Lewat 3 Gol Menit Akhir, Gilbert Agius Ungkap Kuncinya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Tampil Cuma Beberapa Detik, Elkan Baggott Bantu Ipswich Town Singkirkan Mantan dari Piala FA
-
Real Madrid Gagal Raih Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
-
Gestur Mbappe Jadi Sorotan, Pemain Real Madrid Tolak Beri Guard of Honour untuk Barcelona
-
Raphinha Menggila, Lewandowski Mematikan, Hansi Flick: Dominasi Baru Blaugrana
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
Kabar Manis untuk John Herdman, Elkan Baggott Akhirnya Kembali Tampil di Level Senior
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim
-
Punya Rekor Buruk, Liverpool Pandang Serius Duel Lawan Klub Kasta Ketiga Ini
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim
-
Persib Bandung Kecam Ancaman Pembunuhan Terhadap Keluarga Thom Haye