Suara.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memastikan Timnas Indonesia U-17 cuma menjalani Training Camp (TC) di Jerman. Mereka batal ke Qatar karena menilai cuaca negara tersebut terlalu panas.
Timnas Indonesia U-17 saat ini sedang dipersiapkan untuk menghadapi Piala Dunia U-17 2023. Indonesia ditunjuk FIFA menjadi tuan rumah menggantikan Peru yang membuat otomatis jadi peserta.
Persiapan pun sudah mulai dilakukan. Terkini, pelatih Bima Sakti sedang memimpin anak asuhannya menjalani training camp (TC) di Jakarta yang diikuti 34 pemain.
Di luar itu, ada seleksi masuk Timnas Indonesia U-17 yang digelar di beberapa provinsi Tanah Air. Ini semua dilakukan untuk menjaring pemain-pemain berbakat untuk berlaga di Piala Dunia U-17 2023.
Jika seleksi pemain sudah rampung, para penggawa terbaik Timnas Indonesia U-17 ini akan dikirim ke luar negeri untuk menjalani latihan dan uji coba. Jerman menjadi pilihan setelah sebelumnya Qatar masuk salah satu opsi.
“TC (timnas U-17) di Jakarta kemarin sudah mulai ada promosi degradasi 34 dan yang rencana 12 kota ini kita akan bergabung di bulan Agustus nantinya, di situ akan diseleksi ulang lagi untuk baru kita kirim ke Jerman dan kita tidak jadi ke Qatar,” kata Ketum PSSI, Erick Thohir beberapa waktu lalu.
“Karena alasannya di Jerman itu kita perlu hampir satu setengah bulan hampir dua bulan dan di Qatar itu udaranya panas sekali,” tambah eks presiden Inter Milan tersebut.
Bima Sakti dan kawan-kawan akan berada di Jerman cukup lama. Tak hanya berlatih, skuad Garuda Asia juga bakal menjalani sejumlah laga uji coba.
“Tadi rencananya di Indonesia, Qatar, dan Jerman, tetapi karena di hitung-hitung di Qatar terlalu panas. Jadi di Indonesia dan Jerman,” jelas lelaki yang menjabat sebagai menteri BUMN tersebut.
Baca Juga: Tepat di Tahun Baru Islam, Shayne Pattynama Kenang Mendiang Ayahnya
“Nanti di Jerman itu kita pulang 10 hari sebelum turnamen supaya bisa adaptasi, itu yang kita lakukan,” tutup Erick.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
Terkini
-
Setahun Absen, Nguyen Xuan Son Kembali Dipanggil ke Timnas Vietnam
-
Jadwal Liga Inggris Pekan ke-11, 8-9 November 2025
-
PSSI Blak-blakan Alasan Laga Timnas Indonesia U-23 Tak Masuk Hitungan Ranking FIFA
-
2 Pemain Kunci di Balik Kebangkitan Manchester United Menurut Ruben Amorim
-
Arema FC Terancam Tanpa Dalberto Lawan Persija, Kelelahan Jadi Masalah Utama
-
Timnas Indonesia U-17 vs Brasil U-17 Hari Ini Jam Berapa?
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan Ini, 8-10 November 2025
-
Thailand Tuan Rumah, Kemenpora Ragu Beri Target Juara ke Timnas Indonesia U-23
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-12: Real Madrid dan Barcelona Hadapi Laga Tandang Sulit
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Manchester United, Misi Incar Posisi Tiga Besar