Suara.com - Pelatih baru Persib Bandung, Bojan Hodak sempat membuat kontroversi dengan menyebut gaji pemain Indonesia kecil jika dibandingkan dengan di Malaysia.
Seperti diketahui, Bojan Hodak resmi menjadi pelatih kepala Persib Bandung. Hal ini diungkapkan dalam laman resmi Persib Bandung, Rabu (26/7/2023).
Deputy CEO PT PERSIB Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menjeaskan bahwa pihaknya sudah mencapai kesepakatan dengan Hodak beberapa waktu lalu.
"Kita sudah menjalin kesepakatan dengan pelatih ini dan hari ini mengumumkannya," kata Teddy Tjahjono. dalam keterangan resmi Persib, Rabu (26/7/2023).
Teddy berharap bahwa Hodak bisa memberikan dampak positif kepada Persib Bandung merujuk pada reputasinya sebagai pelatih besar yang malang melintang di kawasan Asia Tenggara.
Dia juga sangat berharap, pelatih kelahiran Zagreb, 4 Mei 1971 ini bisa meningkatkan level permainan dan prestasi Persib.
"Kita berharap, bersama pelatih baru ini, PERSIB bisa bangkit untuk memburu target awal kita yaitu posisi 4 Besar," kata Teddy.
Sebelum ditunjuk sebagai pelatih kepala Persib Bandung, ternyata Bojan Hodak sempat membuat kontroversi.
Ia pernah menyebutkan kalau gaji pemain Indonesia kecil dan dibandingkan dengan Liga Malaysia dan Thailand.
Baca Juga: 8 Tips Mengatur Uang Apabila Gajimu Rp2juta, Jangan Lupa Sisihkan Ya!
Dilansir dari media Malaysia, The Star, pelatih asal Kroasia tersebut merasa prihatin dengan gaji pemain Indonesia.
Ia menyebut banyak pemain di Liga Super Malaysia seperti dihargai dengan diberikan gaji tinggi.
"Uangnya jauh lebih baik di Malaysia dan Anda bisa melihat lebih banyak pemain dari Thailand dan Singapura bermain di Liga Malaysia," kata Bojan Hodak.
Ia juga curhat ketika dirinya masih melatih PSM Makassar di periode 2020 silam. Kala itu, iatu pernah ingin merekrut kiper Malaysia Khairul Fahmi.
Namun, karena PSM Makassar hanya menyodorkan kontrak dengan nominal kecil, Khairul Fahmi Che Mat pun kemudian menolak hijrah ke Liga Indonesia.
"Saya melihat pemain Liga Malaysia memiliki potensi untuk bermain di Liga Indonesia. Para pemain di Malaysia memiliki kualitas dan saya percaya Khairul Fahmi dapat membuat dampak instan," ujar Bojan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Pelatih Brasil: Kami Hormat dengan Timnas Indonesia U-17
 - 
            
              Hasil Piala Dunia U-17 2025: Portugal dan Tunisia Pesta 6 Gol, Jepang Menang Tipis
 - 
            
              Mesin Gol Persija Jakarta Tegaskan Jaga Api Kemenangan Demi Kejar Borneo FC di Super League
 - 
            
              Perang Sudan Kian Sadis, Muncul Seruan Boikot Manchester City, Kok Bisa?
 - 
            
              Timnas Indonesia U-17 Target Minimal Seri Lawan Zambia, Syukur-syukur Bisa Menang
 - 
            
              Patrick Vieira Dipecat Genoa, Mario Balotelli: Karma Itu Nyata!
 - 
            
              Nova Arianto: Semoga Qatar Kembali Bersahabat dengan Timnas Indonesia
 - 
            
              Dibeli dengan Mahar Rp2,2 T, Declan Rice Menjelma Jadi Gelandang Terbaik Dunia
 - 
            
              Seberapa Hebat Calvin Verdonk di Laga Kontra Angers di Liga Prancis? Ternyata Tuai Pujian!
 - 
            
              Mees Hilgers Terancam Absen di Laga Debut Pelatih Baru Timnas Indonesia