Suara.com - Tiga negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) ini berpotensi menyusul Vietnam lolos dari babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, di mana salah satunya adalah Timnas Indonesia U-23.
Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 sudah hampir memasuki tahap akhir penyelenggaraan. Beberapa negara dari 11 grup yang ada pun sudah memastikan lolos ke putaran final.
Salah satunya adalah Vietnam. Tim berjuluk The en Stars ini telah memastikan diri lolos ke Piala Asia U-23 2024 usai tampil solid sepanjang babak kualifikasi.
Tergabung di grup C, tim besutan Philippe Troussier itu mampu memastikan lolos ke Piala Asia U-23 2024 usai finis sebagai juara grup, mengungguli Yaman, Singapura, dan Guam.
Vietnam berhasil lolos cepat setelah meraih dua kemenangan di dua pertandingan grup C, yakni atas Guam dengan skor 6-0 dan atas Yaman dengan skor 1-0.
Dua kemenangan itu membuat Vietnam telah mengoleksi enam poin. Secara matematis, raihan poin The en Stars itu tak bisa dikejar Yaman yang baru mengumpulkan tiga poin.
Meski grup C masih menyisakan satu laga, Vietnam sudah unggul Head to Head atas Yaman, sehingga berhak lolos ke Piala Asia U-23 2024.
Keberhasilan Vietnam yang telah memastikan diri lolos ke Piala Asia U-23 2024 nyatanya bisa diikuti tiga negara rivalnya di Asia Tenggara (ASEAN). Negara mana saja itu?
1. Indonesia
Baca Juga: Lumat Taiwan 9-0, Timnas Indonesia U-23 Tetap Dipandang Remeh Media Vietnam
Indonesia dengan Timnas U-23 nya berpotensi besar menyusul Vietnam lolos ke Piala Asia U-23 2024, usai duduk di puncak klasemen sementara grup K.
Timnas Indonesia U-23 mampu duduk di puncak usai mengalahkan Chinese Taipei dengan skor masif 9-0. Secara poin, raihan skuad Garuda Muda sama dengan Turkmenistan yang hanya menang 4-0 atas Chinese Taipei.
Tapi Timnas Indonesia U-23 unggul selisih gol atas Turkmenistan. Sehingga di laga terakhir kontra Turkmenistan itu, tim besutan Shin Tae-yong hanya butuh hasil imbang untuk lolos.
2. Thailand
Thailand yang berada di grup H juga berpotensi lolos ke Piala Asia U-23 2024 karena untuk sementara duduk di puncak klasemen bersama Malaysia dengan raihan enam poin dari dua laga.
Bedanya, Thailand unggul selisih gol atas Malaysia. Kedua tim pun baru akan bertemu di laga terakhir untuk memperebutkan status juara grup.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
Terkini
-
Nasib Mengenaskan Rekrutan MU Seharga Rp1,3T, Alan Shearer Sampai Bilang Begini
-
Arsenal Makin Tak Terbendung! 5 Fakta Kemenangan The Gunners Atas Burnley
-
Persib Bandung Kalahkan Bali United, Bojan Hodak:KamiLayak Menang
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan