Suara.com - Pelatih Taiwan Chen Jiunn Ming bongkar rahasia buat Timnas Indonesia U-24 mandul tak bisa cetak gol ke gawangnya meski menguasai pertandingan. Ia menjelaskan menjaga pertahanan dengan solid salah satu kuncinya.
Taiwan secara mengejutkan sukses menumbangkan Timnas Indonesia U-24 dalam matchday kedua Grup F Asian Games 2022, Kamis (22/9/2023). Garuda Muda yang di atas kertas diunggulkan justru tumbang 0-1.
Sepanjang jalannya pertandingan pun, Timnas Indonesia U-24 di atas angin. Namun, Ramai Rumakiek dan kawan-kawan seperti kehilangan arah tak bisa mencetak gol.
Tim Merah Putih kelihatan sulit bongkar pertahanan Taiwan. Nah ternyata, Chen Jiunn Ming memang sengaja memperkokoh pertahanan anak asuhannya.
"Gaya permainan Indonesia adalah umpan-umpan pendek, keterampilan dasar sangat bagus, dan kecepatannya juga sangat cepat. Standar kami adalah bahwa situasi bertahan yang sangat banyak," kata Chen Jiunn Ming dilansir dari GoGoal, Jumat (22/9/2023).
"Poin terpenting adalah tidak kehilangan poin, karena dalam hal ini kami memiliki peluang untuk menang."
"Para pemain telah bekerja sangat keras, sehingga Indonesia memiliki tembakan tetapi tidak ada yang gol, bermain seperti yang diharapkan," tambahnya.
Seperti diketahui, ini adalah kemenangan pertama Taiwan sejak 65 tahun di Asian Games 2022. Chen Jiunn Ming pun tak kuasa menahan air mata kegembiraannya.
"Ini adalah kemenangan pertama kami di Asian Games, saya bangga dengan para pemain saya. Kami juga menahan serangan kuat Indonesia saat memimpin," ucapnya.
Baca Juga: Asian Games 2022: Timnas Voli Putra Indonesia Tantang Tuan Rumah China pada 12 Besar
"Saya benar-benar sangat terharu, dan saya bangga dengan para pemain ini," pungkas sang juru formasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Persijap Jepara Tidak Gentar dengan Persija Jakarta
-
Mees Hilgers Ganti Agen Saat Kontrak di Ujung Tanduk, Sinyal Hengkang dari FC Twente?
-
Kata-kata Ezra Walian Soal Dikaitkan dengan Persija Jakarta
-
Pep Guardiola Puji Dampak Instan Rodri Usai Pulih Cedera dalam Laga Kontra Sunderland
-
Pep Guardiola Ungkap Satu Hal Positif dari Kegagalan Manchester City Kalahkan Sunderland
-
Persija Jakarta Melawan Putusan Komdis PSSI Atas Larangan Bertanding Ryo Matsumura
-
Debut Alysson da Rocha di Aston Villa Pakai Nomor 47 Siap Perkuat Lini Serang Unai Emery
-
Curahan Hati Miliano Jonathans Soal Mimpi Piala Dunia Timnas Indonesia Pupus
-
Kata-kata Pemain Chelsea Usai Pemecatan Enzo Maresca, Singgung 2 Trofi yang Diberikan
-
Chelsea Coret Empat Nama Calon Pengganti Enzo Maresca, Legenda Arsenal Tak Masuk Daftar