Suara.com - Manchester City harus tersingkir prematur dari Piala Liga Inggris 2023-2024 setelah secara mengejutkan takluk dari Newcastle United dalam laga putaran ketiga pada Kamis (28/9/2023) dini hari WIB.
Dalam pertandingan di St. James Park, Manchester City dibungkam tuan rumah dengan skor tipis 1-0. Satu-satunya gol yang tercipta dalam laga ini dicetak Alexander Isak pada menit ke-53.
Gol itu tercipta setelah Joelinton mengumpan pada Alexander Isak yang langsung menyambar bola di depan kotak penalti ke gawang yang kosong.
Setelah mencetak gol, tim asuhan Eddie Howe lebih memilih bermain reaktif. Mereka bahkan terkesan terlihat bertahan total guna memberi rasa frustasi untuk lini serang The Citizen.
Manchester City sejatinya tampil begitu dominan perihal penguasaan bola dalam laga ini. Mereka menguasai 70 persen ball possesion.
Selain itu, Man City juga menciptakan peluang yang begitu banyak yakni 10. Namjun, dari usaha itu, cuma dua yang mampu tepat sasaran dan relatif bisa diamankan lawan.
Di sisi lain, Newcastle yang mengandalkan serangan balik mampu tampil lebih efektif. Mereka menciptakan enam tembakkan yang empat diantaranya on target serta satu menjadi gol.
Kemenangan ini membawa Newcastle United ke putaran keempat atau 16 besar Piala Liga Inggris 2023-2024. Dari hasil drawing, mereka sudah ditunggu Manchester United.
Daftar Susunan Pemain Newcastle United vs Manchester City
Baca Juga: Ini Reaksi Girang Elkan Baggott Usai Ipswich Town Buat Malu Wolves
Newcastle United (4-3-3): Nick Pope; Tino Livramento, Jamaal Lascelles, Paul Dummett, Matt Targett; Lewis Miley, Sandro Tonali, Joelinton; Jacob Murphy, Alexander Isak, Lewis Hall.
Cadangan: Loris Karius, Kieran Trippier, Fabian Schar, Anthony Gordon, Matt Ritchie, Javier Manquillo, Miguel Almiron, Elliot Anderson, Bruno Guimaraes.
Manchester City (4-3-3): Stefan Ortega; Rico Lewis, Manuel Akanji, Josko Gvardiol, Nathan Ake; Mateo Kovacic, Kalvin Phillips, Sergio Gomez; Oscar Bobb, Julian Alvarez, Jack Grealish.
Cadangan: Ederson, Scott Carson, Kyle Walker, Ruben Dias, Erling Haaland, Jeremy Doku, Matheus Nunes, Phil Foden, Micah Hamilton.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Timur Kapadze Sudah di Indonesia, China dan Turki Berpeluang Membajak Jika Negosiasi Lambat
-
Jadwal Liga Jerman 22-23 November 2025, Misi Berat Kevin Diks Hadapi FC Heidenheim
-
Jadwal Liga Prancis 22-24 November 2025, Calvin Verdonk Tempur Lawan Paris FC
-
Jan Olde Riekerink Bandingkan Situasi Dewa United dengan Manchester United dan Ajax
-
Manchester United Berniat Buang Sancho dan Rashford Demi Perkuat Lini Tengah
-
PSIM Yogyakarta Siap Tempur Penuh di Laga Krusial Kontra Bhayangkara FC
-
Muncul 4 Nama Baru Calon Pelatih Timnas Indonesia, Ada Pelatih Qatar
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Here We Go! Calon Pelatih Timnas Indonesia Muncul di Hadapan Publik
-
Comeback Epik Lawan Persik, Souza Anggap Persija Layak Menang